Ledakan Bom di Rumah Calon Gubernur Aceh, Mabes Polri Buka Suara

Senin 02-09-2024,19:33 WIB
Reporter : Gatot Wahyu
Editor : Gatot Wahyu

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Kasus ledakan bom yang dilempar 2 pengendara motor di rumah calon gubernur Aceh, Bustami Hamzah tengah diselidiki kepolisian.

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko membenarkan adanya ledakan di rumah calon gubernur Aceh, Bustami Hamzah.

"Benar, telah terjadinya, terdengar dari informasi awal dari masyarakat ada informasi suara ledakan," kata Trunoyudo kepada wartawan, Senin 2 September 2024.

Truno mengatakan saat ini pihak kepolisian dari Polda Aceh telah membentuk tim guna mencari tahu penyebab terjadinya ledakan itu.

BACA JUGA:

Meski demikian, ia belum bisa membeberkan hasil temuan dan kronologi peristiwa itu sebab masih dalam proses penyelidikan.

"Sejauh ini kita masih melakukan proses penyelidikan, untuk terkait kronologis nanti akan disampaikan. Kronologi lengkapnya nanti secara informasi akan disampaikan oleh Polda Aceh," tambahnya.

Diketahui, Rumah Bakal Calon Gubernur (Bacagub) Provinsi Aceh Bustami dilempari bom oleh orang tidak dikenal.

Berdasarkan informasi yang diterima, bom dilempar saat azan shalat subuh.

BACA JUGA:

Rumah pribadi mantan Penjabat Gubernur Aceh tersebut berada di Gampong Pineung, Kecamatan Syiah Kuala, Kota Aceh.

Bahan peledak tersebut dilempar dari depan dan meledak di samping kiri rumah. Ledakan menyebabkan dinding beton pagar rumah menghitam seperti bahan terbakar.(anisha)

 

Kategori :