JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - ALVA, digital powerhouse yang terafiliasi dengan Future Creative Network, baru-baru ini meluncurkan kampanye product brand untuk blu by BCA Digital dengan tajuk #SiapJadiPegangan.
Kampanye ini menjadi bentuk nyata komitmen BCA Digital sebagai bank penyedia produk dan layanan berbasis digital yang memahami tantangan konsumen dan menjawab kebutuhan nasabah dengan menyediakan tools berupa aplikasi mobile banking blu yang relevan dan solutif dalam membantu mengelola keuangan.
Melalui kampanye dan rangkaian konten sosial media “Kastamer Ngablu” yang konsisten dibangun, BCA Digital menunjukkan bagaimana institusi finansial dapat menjadi pegangan yang selalu dapat diandalkan untuk berbagai macam kebutuhan finansial para konsumen sehari-hari maupun untuk financial goal jangka panjang.
Melalui pendekatan data-driven dan consumer-centric, karya kolaboratif ini berhasil memenangkan 2 penghargaan emas untuk kategori “Best Branding Campaign” dan “Creative Agency of the Year” dari TikTok Ad Awards 2024 melalui video kreatif yang dipadukan dengan narasi humor dan relevansi tinggi terhadap target audiens.
BACA JUGA:
- Tak Heran Queen of Tears Sukses Berkat Kim Soo Hyun, Aktor Penuh Talenta dengan Segudang Penghargaan
- Sinopsis Film Ipar Adalah Maut yang Diangkat dari Kisah Nyata Kasus Perselingkuhan yang Viral di Tiktok
Co-Founder dan CEO ALVA, Reza Akbar, menjelaskan, “Kami sangat bangga dan sangat berterima kasih atas keberhasilan yang telah dicapai bersama partner kami, BCA Digital.
Pencapaian ini menjadi bukti pendekatan berbasis data dan berpusat pada konsumen menjadi dasar yang kuat untuk menghasilkan kampanye yang efektif dan terukur melalui channel yang tepat.”
Video singkat dan kontekstual jadi 'senjata' ampuh #SiapJadiPegangan Kampanye ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman mengenai berbagai macam fitur blu by BCA Digital serta cara penggunaannya yang tepat.
ALVA mengkurasi video singkat yang kontekstual untuk menunjukkan bagaimana fitur blu by BCA Digital dapat memenuhi kebutuhan spesifik dari berbagai target audiens, sekaligus menjadi solusi yang relevan terhadap tantangan yang mereka hadapi.
ALVA memanfaatkan platform Google Network, Meta, dan TikTok untuk menyasar audiens dari berbagai kalangan.
Adapun konten yang dibuat merupakan video-video informatif yang menunjukkan beragam fitur unggulan blu by BCA Digital, seperti mudah digunakan, dilengkapi dengan sistem keamanan yang optimal, hingga menyajikan fresh experience dan innovation dalam bertransaksi finansial.
Hasilnya, kampanye ini berhasil meningkatkan kesadaran dan pengetahuan konsumen tentang blu by BCA Digital, sehingga menjadikannya salah satu solusi perbankan digital yang mendapatkan tingkat kepercayaan yang tinggi dari nasabahnya.
Bangkitkan semangat audiens dengan konteks inspiratif dan menghibur Kampanye selanjutnya bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan minat audiens terhadap bluDebit Card dengan cara yang menghibur sekaligus mendidik.
ALVA membuat antologi film dari berbagai film terkenal untuk menunjukkan situasi pembayaran yang tak terduga dan mengapa bluDebit Card menjadi solusi yang tepat.