Wajib Tahu, 5 Kebiasaan Buruk saat Nyetir yang Bikin Mobil Transmisii Manual Boros BBM

Minggu 23-06-2024,11:21 WIB
Reporter : Verly
Editor : Putri Indah

JAKARTA, RADARPENA.CO,ID - Bagi sebagian masyarakat masih banyak yang menggunakan mobil dengan transmisi manual.

Pasalnya banyak yang menganggap bahwa mobil dengan transmisi manual bisa lebih awet dan lebih irit dibandingkan dengan mobil transmisi matic.

Pada dasarnya anggapan tersebut memang benar adanya, bahwa mobil manual dikenal lebih irit bahan bakar minyak (BBM) dibandingkan dengan transmisi otomatic.

Akan tetap irit atau tidaknya bahan bakar tidak sepenuhnya berdasarkan jenis transmisi kendaraan.

BACA JUGA:

Meski dikenal lebih irit dan bertenaga, ternyata mobil dengan transmisi manual bisa menjadi boros karena sesuatu hal.

Meski banyak faktornya, namun jarang disadari tetapi sering dilakukan oleh pengemudilah yang menjadi penyebab BBM mobil manual menjadi lebih boros.

Dikutip dari berbagai sumber, ternyata tanpa disadari inilah kebiasaan buruk pengemudi yang menyebabkan mobil bertansmisi manual menjadi boros bbm:

1. Perpindahan Gigi saat RPM Tinggi

Hal pertama yang masih menjadi kebiasaan dari pengemudi manual yakni melakukan perpindahan gigi pada saat putaran mesin sudah tinggi.

Cara ini justru tidak dianjurkan, justru kebiasaan tersebut hanya membuang bahan bakar-bakar secara percuma. Idealnya lakukan perpindahan gigi pada rentang putaran mesin 2.000 hingga 2.500 rpm.

Selain itu, perhatikan juga gigi yang digunakan harus sesuai dengan kondisi lalu lintas serta jalan yang dilewati.

2. Posisi Gigi Tidak Sesuai Kondisi

Bicara memperhatikan posisi gigi, tidak memperhatikan dan menggunakan gigi yang tidak sesuai dengan kondisi lalu lintas atau jalan yang dilewati masih menjadi kebiasaan buruk yang dilakukan pengemudi mobil manual.

Hal ini kerap terjadi, ketika putaran mesin sudah meminta untuk memindahkan gigi, justru pengemudi malah tetap bertahan di posisi gigi yang sama.

Kategori :