Ia kerap mengalami mimpi buruk hingga pada suatu ketika ia menyadari mimpinya ternyata menjadi kenyataan dan bahkan memakan korban.
Ia pun akhirnya dibantu oleh Wulan (Keysa Levronka) seorang indigo untuk berusaha menguak rahasia alam mimpi dan dunia nyata.
Film ini akan tayang di 10 negara Asia, Eropa dan Amerika Serikat.
Ke 10 negara itu di antara lain seperti Malaysia, Singapura, Brunei, Kamboja, Vietnam, Taiwan, Mongolia, Rusia dan Amerika Serikat.
Namun di luar negeri film ini akan tetap menggunakan judul Respati sama seperti novel aslinya.
Di tengah gempuran film horor karya sineas Indonesia, film Malam Pencabut Nyawa diharapkan turut menarik minat para pecinta film.
Karena tayang pada momen libur panjang akhir pekan.
BACA JUGA:Sinopsis dan Jadwal Tayang Film Dokumenter Harta Tahta Raisa
Malam Pencabut Nyawa adalah film horor Indonesia tahun 2024 yang disutradarai oleh Sidharta Tata berdasarkan novel Respati karya Ragiel JP.
Film produksi BASE Entertainment dan Legacy Pictures ini dibintangi oleh Devano Danendra, Keisya Levronka, dan Mikha Hernan.
Malam Pencabut Nyawa tayang perdana di bioskop pada tanggal 22 Mei 2024.
BACA JUGA:Sinopsis dan Jadwal Tayang Film Knock Off, Drakor Berlatar Belakang Krisis IMF 1997
Daftar Pemain Malam Pencabut Nyawa
Film Malam Pencabut Nyawa ini dibintangi oleh seniman-seniman peran berbakat.