Masyarakat di Arab Saudi Diminta Pantau Hilal Idul Fitri 1445 H

Senin 08-04-2024,09:43 WIB
Reporter : Lebrina Uneputty
Editor : Lebrina Uneputty

RIYADH, RADARPENA.CO.ID-Mahkamah Agung Arab Saudi meminta seluruh umat Islam di wilayah kerajaan itu untuk memantau keberadaan hilal pada Senin 8 April 2024.

Kemunculan hilal itu akan menandai berakhirnya bulan suci Ramadan dan dimulainya Idul Fitri 1445 H.

Dalam pengumumannya, mahkamah memerintahkan kepada siapa saja yang melihat bulan sabit Syawal dengan melalui teleskop untuk melaporkannya ke pengadilan terdekat.

Masyarakat juga dapat menghubungi pusat pelayanan terdekat untuk membantu mereka sampai ke pengadilan.

BACA JUGA:Selain Wisata Religi, Ini 6 Destinasi di Arab Saudi yang Menarik Wajib Dikunjungi

"Di Arab Saudi dan sebagian besar negara di Jazirah Arab, Ramadan tahun ini dimulai pada 11 Maret. Jika bulan baru tidak terlihat pada Senin besok, maka Selasa 9 April 2024 akan menjadi tanggal 30 Ramadan dan Idul Fitri akan jatuh pada Rabu 10 April 2024," tulis keterangan Mahkamah 

Idul Fitri adalah hari besar yang dirayakan pada hari pertama Bulan Syawal, bulan ke 10 dalam kalender Islam.

Di Saudi, hari raya tersebut menyatukan para keluarga dan masyarakat dalam pesta mewah, pemberian hadiah, dan perayaan penuh warna.

BACA JUGA:Arab Saudi Mulai Ramadan Senin 11 Maret, Ini Pesan Raja Salman

Setiap wilayah di Kerajaan Arab Saudi mempunyai tradisi tersendiri dalam merayakan Idul Fitri. Akan tetapi, semuanya punya kesamaan dalam hal doa, berbagi kebahagiaan, makanan enak. 

Pada hari itu, umat Islam di kerajaan itu juga sama-sama mengenakan pakaian bagus. Kalau mendekorasi rumah dengan indah, dan menikmati waktu berkualitas bersama kerabat mereka.

Kategori :