JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Megawati Hangestri Pertiwi akan pulang kampung boyong tim Liga Voli Korea Red Spark untuk duel lawan Indonesia All Star.
Daejeon Red Spark datang ke Indonesia atas undangan dari Badan Pengelola Dana dan Olahraga Indonesia (LPUDK)
Pertandingan Fun Volleyball 2024 akan diselenggarakan pada 20 April 2024 mendatang di Indonesia Arena, Jakarta Pusat.
Indonesia Arena yang berkapasitas 16.000 penonton, namun tiket hanya tersedia total 12.500 lembar tiket yang akan dijual.
Bagi kamu pecinta bola voli jangan lupa saksikan turnamen Red Spark vs Indonesia All Star yang bertajuk Fun Volleyball 2024 ini dapat disaksikan secara langsung di SCTV serta streaming di Vidio.
BACA JUGA:
- Sir Jim Ratcliffe Incar Pelatih Timnas Inggris untuk Gantikan Ten Hag, Gareth Southgate: Tidak Sopan!
- Jadwal dan Hasil Drawing Semifinal Swiss Open 2024, 6 Wakil Indonesia Siap Berjuang!
Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Ferdinan Kamariki selaku Plt Direktur dan Usaha Keolahragaan mengungkapkan bahwa harga tiket mulai dari Rp150 ribu.
"Kami jual dengan harga termurahnya di Rp 150 ribu. Sementara itu dulu, nanti saya sampaikan lagi. Nanti akan dibuka lebih lanjut di website-nya langsung oleh Loket.com. Itu presale-nya," ucap Ferdinand di SCBD, Jakarta, pada Jumat 22 Maret 2024.
"Kami jual dengan harga termurahnya Rp 150 ribu dan ada paket yang memang di atas Rp 5 juta tapi itu untuk fan signing. Itu terbatas," tambahnya.
Untuk harga tiket termurah Fun Volleyball 2024 adalah Rp150 ribu. Harga lengkapnya nanti bisa dilihat di website resmi penjualan," ucap Ferdinand saat jumpa pers di kawasan SCBD, Jakarta, 22 Maret 2024.
Ferdinand juga menambahkan bahwa ada yang harga Rp5 juta yang merupakan fan signing dan akan mendapatkan jersey.
"Ada juga paket Rp 5 juta yang merupakan fan signing dengan pemain Red Sparks dan Indonesia All-Star. Dapat jerseynya juga," ucap Ferdinand.
Dengan kehadiran Megawati Hangestri CS dan kawan-kawan ke Indonesia akan diadakan acara khusus.
Diantaranya yaitu konferensi pers, jamuan makan siang dan malam dan fan meeting.
Rangkaian acara yang diikuti oleh Megawati Hangestri Pertiwi akan dilakukan pada 17 April sampai dengan 21 April 2024.