Kehidupanmu Terancam! 6 Bahaya Hubungan Red Flag Bagi Dirimu Sendiri

Kamis 07-03-2024,16:25 WIB
Reporter : Dimas Satriyo
Editor : Dimas Satriyo

JAKARTA,RADARPENA.DISWAY.ID - Red flag merupakan segala sesuatu yang dilakukan oleh pasangan yang dapat menjadi sinyal peringatan untukmu agar segera berhenti dan pergi.

Tidak seharusnya diabaikan, terdapat beberapa bahaya red flag bagi kehidupanmu secara menyeluruh dan bukan hanya terkait hubunganmu saja.

Jika kamu nekad untuk mempertahankan pasangan dengan ciri yang demikian, maka kamu akan terancam dengan berbagai bahaya red flag bagi kehidupanmu secara menyeluruh.

Berikut paparan lengkap terkait bahaya red flag bagi kehidupanmu secara menyeluruh tersebut.

 

1. Berkontribusi mengembangkan perasaan negatif yang berlebihan

Red flag yang bisa muncul dalam berbagai bentuk memiliki satu kesamaan, yakni memunculkan perasaan negatif dalam diri seseorang yang terlibat dengan sang pemilik red flag.

Emosi negatif yang paling umum muncul adalah perasaan gelisah atau cemas yang berkepanjangan.

Perasaan ini merupakan sesuatu yang wajar terjadi jika kamu terus mengabaikan sinyal peringatan dari adanya bahaya red flag bagi kehidupanmu secara menyeluruh.

Oleh karenanya, jika kamu sudah mengindikasi adanya red flag pada pasanganmu, akan lebih baik jika kamu mengomunikasikan alih-alih menoleransinya.

 

2. Membunuh kepercayaan dirimu

Ciri red flag yang paling sering ditemui adalah sikap merendahkan pasangan dan membuat pasangan merasa tidak berharga.

Hal ini tidak hanya mengancam kelangsungan hubunganmu, tetapi juga berimbas pada munculnya bahaya red flag bagi kehidupanmu secara menyeluruh.

Sebab, kebiasaan diremehkan ini akan membentukmu menjadi pribadi yang tidak percaya diri dan menganggap dirimu tidak cukup baik untuk merasakan hubungan yang bahagia.

Kategori :