Simak, Syarat dan Cara Mudah Pinjam Uang di Bank Digital BCA 2024, Bisa Cair hingga Rp10 Juta Tanpa Jaminan!

Minggu 03-03-2024,21:47 WIB
Reporter : Verly
Editor : Dery Sutardi

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Simak cara dan persyaratan pengajuan pinjaman uang hingga Rp 10 juta di bank digital BCA 2024 yang bisa langsung cair dan dicicil.

BCA (Bank Centra Asia) merupakan salah satu bank yang cukup sukses dan terbesar di Asia, termasuk di Indonesia.

Belum lama ini BCA melahirkan anak perusahaan baru dalam dunia perbankan yang diberi nama BCA Digital.

Kemudahan dalam bertransaksi menjadi pembeda utama dari aplikasi lain yang pernah diciptakan oleh Bank BCA.

BACA JUGA:Heboh! BCA Benarkan soal Kenaikan Biaya Admin Debit Rp10 Ribu, Tapi....

BACA JUGA:Pinjaman Online BCA 2024 Rp10 Juta Langsung Cair Hanya Gunakan KTP, Begini Caranya!

Banyak yang beranggapan bahwa BCA Digital merupakan aplikasi layanan yang pernah diciptakan oleh Bank BCA, layaknya BCA Mobile atau Halo BCA.

Namun ternyata, BCA Digital merupakan anak perusahaan baru yang diluncurkan oleh PT Bank Centra Asia layaknya BCA Syariah yang memiliki fokus pelayanan yang berbeda.

Bersamaan dengan itu, PT Bank Central Asia juga menciptakan aplikasi baru, yakni 'blu'. Aplikasi yang tidak jauh berbeda dengan BCA Mobile Banking yang sudah lama digunakan untuk pelayanan perbankan bagi nasabah.

Lantas dimana nasabah BCA bisa meminjam uang ke pihak Bank?

Bank Digital BCA memberikan pelayanan untuk nasabah BCA untuk bisa mengajukan pinjaman tanpa harus adanya jaminan atau agunan. Adapun limit maksimal yang diberikan BCA adalah Rp 10.000.000,- (Sepuluh juta rupiah) dengan bunga 1 persen.

Pinjaman ini bisa didapatkan dengan syarat yang cukup mudah dengan waktu yang singkat dan proses yang cepat. Perlu diketahui, pemohon hanya cukup menunggu waktu 10 menit sewaktu mengajukan pinjaman.

Pemohon hanya tinggal mengajukan pinjaman online melalui blu BCA, tanpa harus menyertakan foto KTP. Hanya dengan modal HP dan internet, uang pinjaman bisa langsung cair dengan bisa dibayar dicicil hingga tenor 12 bulan.

Semua proses transaksi ini hanya bisa dilakukan melalui aplikasi blu di ponsel anda, dan pencairan dana akan langsung ditransfer ke rekening bluAccount.

Calon debitur juga bisa menghitung perkiraan cicilan per bulan melalui simulasi yang tersedia di website blubybcadigital.id.

Kategori :