Jadwal Piala Asia Hari Ini 30 Januari 2024, Thailand Satu-Satunya Wakil ASEAN yang Tersisa di 16 Besar

Selasa 30-01-2024,10:26 WIB
Reporter : Putri Indah
Editor : Putri Indah

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Pertandingan Piala Asia 2023 babak 16 besar hanya menyisahkan satu wakil ASEAN yaitu Timnas Thailand.

Ada total 24 tim yang turun di Piala Asia 2023 yang sama dengan Piala Asia pada 2019 lalu.

Timnas Malaysia yang sukses melaju ke putaran final untuk pertama kalinya sejak tahun 2007.

Tim Gajah Perang akan eberhadapan dengan Uzbekistan pada 30 Januari 2024 pada pukul 18.30 WIB.

Duel antara Uzbekistan vs Thailand di babak 16 besar Piala Asia 2023 akan dihelat langsung di Stadion Al Janoub, Al Wukair, Qatar.

Sudah ada daftar tim yang berhasil lolos ke babak 8 besar atau perempat final Piala Asia 2023.

Tim tuan rumah sukses mengamankan tiket 8 besar Piala Asia 2023 usai singkirkan Timnas Palestina dengan skor 2-1 yang dihelat di Al Bayt Stadium pada 29 Januari 2024.

BACA JUGA:

Timnas Qatar hanya tinggal menunggu lawannya di babak perempat final Piala Asia 2023 antara Uzbekistan atau Thailand.

Australia yang menjadi tim pertama yang sukses lolos ke babak 8 besar Piala Asia 2023 usai taklukkan Timnas Indonesia dengan skor 4-0 pada 28 Januari 2024 lalu.

Tim yang berasal dari Negeri Kangguru tersebut nantinya akan berhadapan dengan Arab Saudi atau Korea Selatan.

Jadwal Piala Asia Hari Ini

30 Januari 2024

  • Uzbekistan vs Thailand pukul 18.30 WIB
  • Arab Saudi vs South Korea pukul 23.00 WIB.

Daftar Lolos 8 Besar

Berikut ini daftar tim yang lolos delapan besar Piala Asia 2023 sebagai berikut:

Kategori :