Keren! Instagram Hadirkan Tools AI Backdrop untuk Ganti Background di Fitur Stories

Minggu 17-12-2023,09:49 WIB
Reporter : Verly
Editor : Lebrina Uneputty

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Instagram kembali merilis fitur barunya. 

Kali ini fitur baru Instagram dapat diaplikasikan pada Instastory.

Fitur tersebut adalah Tool AI Backdrop yang bisa mengganti background foto penggunanya.

Dengan fitur Tool AI Backdrop, pengguna Instagram bisa mengubah background atau latar belakang Instastory berdasarakan perintah teks (prompt).

Pengguna dapat memasukkan perintah teks untuk mengubah background. Dengan fitur Tool AI Backdrop, latar belakang bisa berubah sesuai dengan perintah pengguna.

Meta merilis fitur baru AI generatif untuk instagram Backdrop pada Rabu, 13 Desember 2023. Fitur ini sudah bisa digunakan oleh pengguna instagram yang berbasis di wilayah Amerika Serikat (AS).

Perilisan fitur baru ini disampaikan secara langsung melalui akun Threads pribadinya, Ahmad Al-Dahle yang merupakan pimpinan Meta untuk AI generatif.

BACA JUGA:WhatsApp Sediakan Fitur Pin Message Memudahkan Pengguna Sematkan Pesan Penting

BACA JUGA:Ini Cara Gunakan Gemini AI, Kecerdasan Buatan Canggih Google Pesaing ChatGPT

Tidak hanya memberitahuan tentang fitur baru ini, Ahmad Al-Dahle juga menunjukan langkah-langkah dalam menggunakan tools AI Backdrops tersebut.

Langkah-Langkah Menggunakan Tools AI Backdrop

Ahmad AL-Dahle meningformasikan bahwa tools AI Backdrop merupakan fitur baru pada instagram yang disematkan pada fitur instastory. Dengan tools ini pengguna bisa merubah latar belakang instastory hanya berdasarkan perintah teks. Berikut ini langkah-langkahnya:

1. Ambil foto atau pilih foto yang sudah ada dalam galeri ponsel

Untuk menggunakan fitur ini, langkah pertama dimulai dengan mengambil foto yang akan dimasukkan dalam Instagram Stories. Pastikan saat mengambil foto tidak memenuhi layar untuk memberikan ruang yang akan digunakan oleh AI.

2. Pilih tombol Backdrop

Kategori :