JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Times Higher Education (THE) kembali merilis daftar universitas terbaik di dunia bertajuk THE World University Ranking (WUR) 2024.
Yang mana di dalam THE WUR 2024 terdapat juga daftar universitas dengan jurusan teknik terbaik di Indonesia.
Daftar ini tidak hanya memberikan panduan untuk calon mahasiswa, tetapi juga menjadi panduan strategis bagi institusi pendidikan tinggi untuk terus meningkatkan mutu pendidikan di jurusan teknik.
Kamu bisa cek dan melihat ranking dunia berdasarkan bidang keilmuan, salah satunya jurusan teknik melalui link https://www.timeshighereducation.com/world-university-rankings/2024/world-ranking
Di antara berbagai faktor yang dipertimbangkan oleh THE WUR 2024 dalam menentukan universitas terbaik, terdapat beberapa indikator yang mempengaruhi peringkat ini.
Terdapat 1.904 universitas dari 108 negara di dunia yang disaring THE WUR 2024 dengan 18 indikator sebagai metode pemeringkatan.
BACA JUGA:
- 10 Universitas dengan Jurusan Teknik Informatika Terbaik di Indonesia, UI Selalu Unggul
- 10 Universitas dengan Jurusan Manajemen Terbaik di Indonesia, Kampusmu Nomor Berapa?
Beberapa indikator tersebut meliputi reputasi akademik, reputasi kerjasama industri, pengajaran dan pembelajaran, jumlah publikasi ilmiah, dan dampak penelitian.
Universitas of Oxford masih menduduki posisi pertama dunia dengan total skor 98,5 dan disusul dengan Stanford University di Amerika Serikat.
Lantas, bagaimana dengan universitas universitas jurusan teknik terbaik di Indonesia versi THE WUR 2024? Cek di bawah ini.
Universitas dengan Jurusan Teknik Terbaik di Indonesia THE WUR 2024
Penasaran kampus mana saja yang meraih bidang teknik terbaik di Indonesia? Adakah kampus kamu? Cek daftarnya!
1. Universitas Indonesia (UI)
- Skor Total: 32,7-36,9
- Ranking Dunia: 801-1.000
2. Universitas Airlangga (Unair)
- Skor Total: 22,8-28,2
- Ranking Dunia: 1.201-1.500
BACA JUGA:
- Mahasiswa Administrasi Rumah Sakit Universitas Indonesia Gelar Talkshow dengan Tema “Exploring Personal Branding”
- 7 Universitas dengan Jurusan Pendidikan Terbaik di Indonesia, Kampus Kamu Termasuk?
3. Institut Teknologi Bandung (ITB)
- Skor Total: 22,8-28,2
- Ranking Dunia: 1.201-1.500
4. BINUS University
- Skor Total: 22,8-28,2
- Ranking Dunia: 1.201-1.500
5. Universitas Gadjah Mada (UGM)
- Skor Total: 22,8-28,2
- Ranking Dunia: 1.201-1.500
6. IPB University
- Skor Total: 22,8-28,2
- Ranking Dunia: 1.201-1.500
7. Universitas Sebelas Maret (UNS)
- Skor Total: 22,8-28,2
- Ranking Dunia: 1.201-1.500
8. Universitas Syiah Kuala
- Skor Total: 22,8-28,2
- Ranking Dunia: 1.201-1.500
9. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)
- Skor Total: 22,8-28,2
- Ranking Dunia: 1.201-1.500
10. Universitas Andalas
- Skor Total: 9,7-22,7
- Ranking Dunia: 1.501+
11. Universitas Brawijaya (UB)
- Skor Total: 9,7-22,7
- Ranking Dunia: 1.501+
12. Universitas Diponegoro (Undip)
- Skor Total: 9,7-22,7
- Ranking Dunia: 1.501+
BACA JUGA:
- Indonesia Terancam Gagal Jadi Negara Maju Tahun 2045, Ini Solusi Antisipasinya dari Pakar Universitas Indonesia
- Universitas Terbaik Jurusan Teknik Otomotif Lengkap Dengan Kesempatan Magang Hingga Kerja. Tertarik?
13. Universitas Jember
- Skor Total: 9,7-22,7
- Ranking Dunia: 1.501+
14. Universitas Lampung
- Skor Total: 9,7-22,7
- Ranking Dunia: 1.501+
15. Universitas Sriwijaya
- Skor Total: 9,7-22,7
- Ranking Dunia: 1.501+
16. Universitas Negeri Malang (UNM)
- Skor Total: 9,7-22,7
- Ranking Dunia: 1.501+
17. Universitas Sumatera Utara
- Skor Total: 9,7-22,7
- Ranking Dunia: 1.501+
18. Universitas Telkom
- Skor Total: 9,7-22,7
- Ranking Dunia: 1.501+
19. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)
- Skor Total: 9,7-22,7
- Ranking Dunia: 1.501+
Dari ranking teratas, UI memiliki level tertinggi. Sedangkan angka 2 sampai 9 mendapat skor yang sama, kemudian angka 10 sampai 19 mendapat skor yang sama di tingkat berikutnya.