Hasil MotoGP Qatar 2023: Kemenangan Perdana Fabio di Giannantonio, Persaingan Ketat Jorge Martin dengan Peco Bagnaia

Selasa 21-11-2023,13:42 WIB
Reporter : Verly
Editor : Dimas Satriyo

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Fabio Di Giannantonio, pembalap Gresini Racing meraih podium pertama pada Main Race Moto GP Qatar 2023 di Sirkuit Lusail hari Senin 20 November 2023 dini hari.

Fabio Di Giannantonio berhasil mengejutkan dengan meraih kemenangan secara fantastis dengan gap 2,734 detik dari pembalap Ducati Bagnaia yang berhasil finish di urutan kedua. Peraihan podium pertama ini juga merupakan kemenangan perdananya pada ajang MotoGP 2023. 

Namun nahasnya, di musim depan pembalap asal Itali itu belum mempunyai tim di MotoGP.

Sementara itu, adik Valentino Rossi, Luca Martini juga menjadi sorotan. Sebab dirinya berhasil menunjukan performa yang bagus dan berhasil finish di urutan ketiga di Sirkuit Lusail kemarin.

BACA JUGA:

Pada Main Race Moto GP Qatar 2023 dewi fortuna tidak berpihak pada Jorge Martin. Penampilan buruk sejak start membuat Jorge hanya bisa menyelesaikan race dengan finis di urutan kesepuluh. 

Meskipun masih mendapatkan poin namun gap dengan Peco Bagnia semakin jauh dengan selisih 21 poin. Padahal sebelumnya perbedaan poin keduanya hanya 7 poin.

Atas hasil ini, membuat dirinya semakin terlempar jauh dengan Peco Bagnaia untuk memperebutkan juara dunia di musim ini. Dia sudah melorot ke posisi sembilan selepas Tikungan 1. Pada lap 9, pembalap Pramac Racing itu sudah berselisih dua detik dari pembalap tercepat. 

Jorge Martin mengaku ada yang aneh dari ban Michelin motornya yang dialami sejak awal balapan MotoGP Qatar 2023. Martin tidak secara langsung menyebut ada 'sabotase', namun jelas bahwa ia curiga dan mengisyaratkan demikian. Tidak hanya itu Jorge juga mengaku kecepatannya selama balapan juga terlihat aneh.

"Hari ini sangat sulit, aku tak tahu apa yang terjadi jujur saja. Kupikir saat start jelas, hanya aku yang terpeleset saat start, ini sesuatu yang tak biasa terjadi di trek bersih atau ban baru. Tak pernah terjadi dan kini terjadi padaku" ujarnya.

BACA JUGA:

Hasil MotoGP Qatar 2023

1 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP22) 41m 43.654s

2 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP23) +2.734s

3 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) +4.408s

4 Maverick Viñales SPA Aprilia Racing (RS-GP23) +4.488s

Kategori :