Hubungan Ronaldo dan Eks Pelatih Portugal Fernando Santos Dikabarkan Belum Membaik

Sabtu 11-11-2023,07:10 WIB
Reporter : Marta Saras
Editor : Dery Sutardi

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Cristiano Ronaldo dan mantan pelatih Timnas Portugal Fernando Santos dikabarkan hubungan antara keduanya masih saling dingin dan cuek lantaran piala dunia yang di gelar pada 2022 lalu.

Hal yang paling disorot dalam kiprah timnas Portugal kala itu adalah kapten tim, Cristiano Ronaldo. Cristiano Ronaldo sempat tersingkir dari skuad utama Portugal di fase gugur.

Itu tak lepas dari keputusan Santos selaku pelatih. Piala Dunia 2022 menjadi momen terakhir Fernando Santos melatih timnas Portugal.

Fernando Santos sendiri gagal membuat timnas Portugal berbicara banyak di Piala Dunia 2022. Pasalnya, Selecao das Quinas harus terhenti langkahnya di babak perempat final akibat disingkirkan oleh Maroko lewat kekalahan 0-1.

BACA JUGA:

Fernando Santos mengatakan kalau Cristiano Ronaldo masih belum mengajaknya bicara sejak namanya dicoret di salah satu pertandingan di piala dunia pada 2022 lalu.

Fernando Santos selaku mantan pelatih timnas Portugal itu mencoret nama Cristiano Ronaldo di starting line up lantaran untuk pertandingan di babak 16 besar piala dunia 2022 saat melawan Swiss.

Goncalo Ramos yang juga merupakan striker timnas Portugal itu berhasil mencatatkan hattrick, hal tersebut yang membuat Cristiano Ronaldo menjadi tersingkir.

Mantan pelatih timnas Portugal itu mengatakan alasannya mencoret sang mega bintang dikarenakan itu keputusan yang sangat strategis dan demi performa tim.

"Saya akan membuat keputusan yang sama! Itu adalah keputusan yang strategis. Pertama, saya harus memikirkan tim."

"Saya berpikir secara strategis bahwa itu adalah keputusan terbaik. Saya dan tim teknis, seperti yang Anda pahami, membahas masalah ini, ini bukanlah keputusan yang mudah."

"Bahkan untuk masalah pribadi, persahabatan dan sebagainya, karena itu mempunyai bobot yang besar. Kepercayaanku padanya juga sama." 

“Semua orang yang hadir di sana mengira kami akan menjadi juara dunia. Jika kami mengalahkan Maroko dan melawan rival berikutnya Prancis, mungkin Cristiano akan masuk starting Eleven."

BACA JUGA:

Fernando Santos pun menambahkan kalau Cristiano Ronaldo tidak memiliki ritme dan itu menjadi kekurangannya.

Kategori :