6 Rekomendasi Jamu Herbal untuk Penyembuhan Penderita Mpox

Minggu 05-11-2023,13:15 WIB
Reporter : Bianca C.
Editor : Reza Fahlevi

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Penderita cacar monyet (monkeypox) dianjurkan untuk mengkonsumsi Jamu herbal yang bersifat imunostimulan oleh Perkumpulan Dokter Pengembang Obat Tradisional dan Jamu Indonesia (PDPOTJI).

"Obat atau jamu herbal yang bisa dipakai untuk membantu penyembuhan cacar monyet (Mpox) atau juga mempercepat penyembuhan cacar monyet adalah herbal-herbal yang bersifat imunostimulan,” kata Ketua Umum PDPOTJI Inggrid Tania saat dihubungi di Jakarta, Jumat.

Cacar monyet yang termasuk dalam genus Orthopoxvirus dan famili Poxviridae, menurut dia, jenis infeksi virus yang pada umumnya bersifat self healing disease atau penyakit yang sebetulnya bisa disembuhkan sendiri oleh tubuh dengan imunitas atau daya tahan tubuh yang baik, sedangkan salah satu caranya dengan mengonsumsi ramuan herbal.

Ia mengatakan jenis jamu herbal yang dapat membantu dan mempercepat proses penyembuhan bagi orang yang terinfeksi virus cacar monyet cukup mudah ditemukan dalam kehidupan sehari-hari, termasuk bumbu-bumbu dapur yang sering untuk memasak.

BACA JUGA:

Berikut beberapa tanaman asli Indonesia yang telah dikenal memiliki khasiat dalam menjaga imun tubuh, misalnya:

1.  Kunyit

Bahan ini mengandung zat aktif kurkumin, yang terbukti mampu meningkatkan respon imunitas seluler disertai efek antiinflamasi yang kuat.

2.  Temulawak

Tanaman ini dapat berfungsi sebagai adaptogen yaitu zat yang mampu meregulasi hormon agar beradaptasi dengan stres fisik maupun lingkungan, sehingga mampu meningkatkan stamina dan energi.

3.  Jahe Merah

Tanaman herbal ini memiliki efek imunostimulan dengan kandungan zat aktif gingerol, shogaol, dan antosianidin yang juga mampu meningkatkan daya tahan tubuh, serta aktivitas fagositosis yang kuat.

4.  Kulit Manggis

Tanaman ini memiliki kandungan aktif Xanthone yang mampu menetralkan radikal bebas 5 kali lebih kuat dibandingkan vitamin A, C dan E.

5.  Kulit Delima

Mengandung zat aktif Granatonine, ia dapat mencegah kerusakan DNA.

6.  Temu Kunci

Tanaman ini mengandung zat aktif Panduratin dapat menghambat penuaan dini. Dan masih banyak lagi herbal indonesia yang mempunyai khasiat imunostimulan.

Masih menurut Ketua Umum PDPOTJI Inggrid Tania, jamu bisa dikonsumsi dua hingga tiga kali dalam sehari dan sebelum makan. Namun, bagi yang memiliki keluhan di lambung, minum jamu bisa dilakukan setelah makan.

Ia mengatakan bahan-bahan herbal tersebut bisa dibuat sendiri di rumah, dengan cara direbus pada air mendidih selama 10 sampai dengan 15 menit.

BACA JUGA:

Kategori :