MetaHuman Manusia Ciptaan Manusia, Bakal Jadi Manusia Baru Tak Sekedar Avatar

Kamis 19-10-2023,11:33 WIB
Reporter : Dimas Satriyo
Editor : Dimas Satriyo

Jakarta, radarpena.fin.co.id - Metahuman adalah teknologi avatar generasi baru yang menggabungkan permodelan 3D Real Time dengan kecerdasan buatan untuk menghasilkan karakter yang tampak sangat hidup dan nyata.

Melalui MetaHuman pengguna dapat menciptakan avatar yang begitu realistis dengan detail wajah, tekstur, dan ekspresi yang sangat mendekati kehidupan nyata.

Metahuman sendiri ibarat penciptaan karakter manusia yang didasarkan pada ilmu pola pikir dan teknologi manusia. 

MetaHuman menawarkan kemampuan yang luas dan penerapan dalam berbagai macam aplikasi pada berbagai industri.

Tidak hanya itu, Avatar MetaHuman dapat menampilkan ekspresi wajah dan gerakan tubuh yang lebih alami.

BACA JUGA:Metahuman Di Indonesia, Bentuk Nyata Pergeseran Manusia Dari Teknologi Tergantikan Artificial Intelligence BACA JUGA:Metamask Dompet Ethereum Terpercaya, Andalan NFT BACA JUGA:Heboh! Meta Jual Centang Biru di Instagram Berikut Harganya

 

MetaHuman merupakan suatu istilah yang digunakan untuk menggambarkan teknologi avatar generasi baru dan menawarkan tingkat realisme yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Avatar mengacu pada sutu bentuk digital atau visual diri seseorang dalam bentuk karakter 3D yang dapat digunakan dalam berbagai platform seperti game, film atau simulasi.

Teknologi ini menggunakan permodelan 3D real time yang dikombinasikan dengan kecerdasan buatan untuk mencapai tingkat kualitas visual yang luar biasa.

Dalam berbagai peristiwa, avatar MetaHuman dapat meniru gerakan dan ekspresi manusia dengan sangat akurat, menciptakan pengalaman yang mengesankan bagi pengguna.

Dalam Industri hiburan sebuah MetaHuman digunakan dalam prduksi film dan televisi untuk menciptakan karakter yang hidup dan mendalam.

Tentunya memberikan pengalaman yang lebih mendalam dan imersif bagi penonton.

MetaHuman Di Industri Indonesia

Penerapan MetaHuman di Indonesia sendiri penggunaan MetaHuman telah tampak diperkenalkan terlebih dahulu di Industri Hiburan.

Terdapat beberapa contoh yang baru - baru ini dikenal dan diperkenalkan melalui media sosial.

 

  1. MetaHuman Zivi

    MetaHuman Zivi merupakan ciptaan dari perusahaan Genexyz pada 2022 lalu.
    MetaHuman Zivi diciptakan sebagai model influencer asal Jakarta.
    Kini Zivi telah diundang menjadi bintang tamu dalam dalam suatu podcast bersama Marlo Ernasto, seorang Youtuber dan Content Creator Indonesia.
  2. MetaHuman Lav Caca atau Laverda Salsabila

    Lav Caca merupakan MetaHuman yang juga diproduksi Genexyz pada 2022 lalu.
    Bakat menyanyi dangdut merupakan program yang diterapkan padanya sebagai karakteristik.
    Bahkan, Lav Caca telah mensukseskan duet pertamanya bersama Denny Caknan pada konser Ujung - ujungnya Dangdut (UUD) di Banyuwangi pada tahun 2022.
  3. Metahuman Vira

    MetaHuman Vira merupakan produksi dari perusahaan Genexyz pula yang ditetapkan sebagai CS Virtual BCA di ICE BSD Tangerang.
    MetaHuman Vira menjadi CS BCA Virtual pada pertengahan Februari lalu.
  4. MetaHuman Arbie atau Arbie Seo

    MetaHuman Arbie atau Arbie Seo merupakan MetaHuman yang diciptakan oleh Aelke.
    Dalam podcast bersama penciptanya Arbie mendapatkan penjelasan bahwa dirinya diciptakan dengan konsep DIVA, seseorang yang memiliki berbagai bakat.
    MetaHuman Arbie telah menjadi Brand Ambassador dari Mie Richeese.
  5. MetaHuman Thalasya Pov

    MetaHuman Thalasya Pov merupakan ciptaan dari Aelke yang dijadikan sebagai kakak dari Arbie.
    Thalasya dirilis pada thaun 2018, dan telah merilis MV dan lagu baru di 2019 berjudul Be Happy pada akun Youtube Aquarius MusikIndo.
    Pada bio akun instagram resmi miliknya, Thalasya sempat mengaku sebagai MetaHuman ertama di Indonesia.
Kategori :