Redmi 9c – Budget Ramah,Penuh Keunggulan

Senin 24-07-2023,18:42 WIB
Reporter : Dimas Satriyo
Editor : Reza Fahlevi

JAKARTA, RADARPENA - Xiaomi memang jagonya meluncurkan ponsel dari setiap level dengan harga yang bikin konsumen tertarik buat segera ganti ponsel. Dengan harga yang terjangkau, spesifikasi yang ditawarkan sudah cukup mumpuni untuk aktivitas sehari-hari.

Kali ini dihadirkan juga pada Redmi 9C yang mengisi  entry level  di harga Rp 1 jutaan. Ponsel ini merupakan rangkaian Redmi 0A dan Redmi 9. Redmi 9C hadir sebagai jawaban kebutuhan pasar akan ponsel yang lebih tangguh daripada Redmi 9A tapi harganya di bawah Redmi 9.

Kunggulan Redmi 9c

1.    Performa Tangguh di Kelasnya.

Hal yang paling diutamakan saat memilih ponsel sudah pasti prosesor dan performa ponsel. Redmi 9C dilengkapi dengan chipset MediaTek Helio G35 fabrikasi 12 nm. Prosesornya menggunakan 8 inti dengan kecepatan 2.3 GHz ARM Cortex A53.

Sementara kartu grafisnya menggunakan PowerVR GE 8320. Ini adalah chipset yang layak ada di kelasnya. Sudah cukup tangguh digunakan untuk berganti dari aplikasi satu ke aplikasi lainnya dengan lancar. Untuk main game yang ringan pun sudah nyaman.

Jangan lupa ubah aturan ke tingkat yang rendah, agar tidak keberatan kerjanya.

2.    Sensor Sidik Jari dan Face Unlock

Beberapa merek lainnya di kelas harga yang sama hanya menawarkan sensor sidik jari saja untuk mengunci dan membangunkan ponsel. Tapi Redmi 9C sudah punya sensor sidik jari yang posisinya ada di belakang dan fitur face unlock.

Kamera depannya sudah dilengkapi dengan fitur pengenalan muka untuk membuka kunci. Jelas fitur ini lebih praktis dan bikin penggunanya nggak repot. Tentunya menambah keamanan juga ya, karena nggak semua orang bisa mengaktifkan ponsel Redmi 9C selain pemiliknya.

3.    Triple Camera.

Redmi 9C hadir dengan Triple Camera yang bisa diandalkan untuk penggunaan fotografi ringan. Di sini anda akan dapat kamera wide 13 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera depth 2 MP. Fiturnya sudah ada PDAF, LED flash dan HDR.

Sementara untuk kamera depannya menggunakan kamera wide 5 MP dengan fitur HDR. Untuk merekam video, baik kamera belakang maupun depan menghasilkan resolusi 1080p@30fps. Hasilnya memang belum stabil, yang wajar saja pada kamera ponsel Rp 1 jutaan.

4.    Pilihan Memori Cukup Besar

Di negara asalnya, Redmi 9C hadir dengan 4 pilihan RAM dan memori internal. Tapi yang masuk ke Indonesia ada dua saja, yaitu RAM 3 GB + ROM 32 GB dan RAM 4 GB + ROM 64 GB. Di harga Rp 1 jutaan, pilihan RAM 4 GB + ROM 64 GB jelas menarik banget.

Dengan RAM dan ROM sebesar itu, kinerja ponsel jadi lebih lancar. Mau pakai aplikasi yang cukup berat nggak ada masalah. Berpindah aplikasi juga lancar-lancar saja. Selain itu, anda tidak perlu khawatir memori akan cepat habis setelah mengunduh aplikasi yang dibutuhkan. (dms)

Tags : #tekno #spesifikasi redmi 9c #harga redmi 9c
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini