Viral! Gagal Melancarkan Aksinya Pelaku Curanmor di Bekasi Todongkan Pistol dan Dikepung Warga
Aksi pelaku curanmor di Bekasi yang todongkan pistol ke arah warga.-Foto: Instagram.com/@bekasi24jamcom-
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Dikepung banyak warga, seorang terduga maling motor todongkan senjata api saat gagal melancarkan aksinya di perempatan Rawa Bacang, Pondok Melati, Kota Bekas, Jawa Barat, pada Sabtu, 18 Mei 2024.
Video itu pun viral setelah diunggah oleh akun Instagram @bekasi24jamcom. Terlihat pria tersebut panik saat dikerumuni warga dari jarak yang cukup jauh. Warga tidak berani mendekat dan hanya melempar pelaku dengan batu dan sejumlah barang lainnya.
Dalam video itu terlihat pria tersebut panik saat dikerumuni warga dari jarak yang cukup jauh. Warga tersebut tak berani mendekat dan hanya melempar pelaku dengan batu dan sejumlah barang lainnya.
BACA JUGA:
- Cek Prakiraan Cuaca Jabodetabek Hari Ini 18 Mei 2024, Adakah Hujan di Akhir Pekan?
- Resmi! Pemkab Bogor Operasikan Kantong Parkir Truk Tambang di Parung Panjang Bogor, Bisa Tampung 450 Kendaraan
- TPPAS Lulut Nambo Akan Beroperasi di Bulan Juni, Asmawa Tosepu Minta Kuota Sampah Lebih Besar
"Dikepung warga, terduga maling motor todongkan senjata api saat gagal melancarkan aksinya di Perempatan Rawa Bacang, Pondok Melati, Kota Bekasi,“ tulis akun Instagram @bekasi24jamcom.
Terlihat dalam video pelaku menggunakan sweater hitam dengan wajah ditutupi masker.
Hal ini karena pria yang disebut maling sepeda motor tersebut membawa hingga menodongkan senjata dari tangannya. Terkait itu, Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Dani Hamdani membenarkan adanya peristiwa tersebut.
"Iya (pelaku sudah tertangkap), 1 tertangkap dan 1 temannya kabur," kata Dani saat dihubungi, pada Sabtu, 18 Mei 2024. Meski begitu, Dani belum membeberkan secara rinci terkait kronologi kejadian hingga penangkapan pelaku tersebut.
"Nanti akan direlease oleh Polsek," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: