5 Pantai Tercantik di Jawa Tengah yang Wajib Dikunjungi saat Liburan: Dari Parangtritis hingga Karang Bolong

Pantai Parangtritis, Yogyakarta--Naufal Image/Shutterstock
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Pantai selalu jadi primadona saat liburan tiba. Suara deburan ombak, hamparan pasir yang memanjakan kaki, hingga angin laut yang menyejukkan hati semua itu menjadi alasan mengapa banyak orang memilih wisata pantai sebagai cara terbaik melepas penat.
Jawa Tengah, dengan garis pantainya yang panjang, menyimpan segudang surga bahari yang cocok untuk segala usia.
Tak heran, begitu kalender menandai long weekend atau musim libur, pantai-pantai di wilayah ini langsung dibanjiri wisatawan lokal hingga mancanegara.
Nah, buat kamu yang sedang merencanakan liburan atau lagi singgah di Jawa Tengah, berikut 5 pantai terbaik di Jawa Tengah untuk liburan keluarga yang wajib kamu kunjungi.
Mulai dari yang bersejarah hingga yang Instagramable, semua ada!
1. Pantai Parangtritis
Meski secara administratif berada di Yogyakarta, Pantai Parangtritis selalu masuk dalam daftar favorit wisatawan di kawasan selatan Jawa Tengah.
Pantai ini terkenal dengan hamparan pasir hitam yang luas, gulungan ombak yang eksotis, dan latar belakang legenda Nyai Roro Kidul yang melegenda. Tapi bukan hanya mitos yang menarik—di sini kamu bisa mencoba naik kuda, bermain ATV, hingga flying fox seru di sepanjang pantai.
Cocok untuk kamu yang ingin liburan aktif, romantis, atau bahkan sekadar menatap matahari tenggelam bersama orang tersayang.
- BACA JUGA:Jadwal Film Bioskop Indonesia Tayang Juni 2025, Ragam Genre dan Cerita Menarik
- BACA JUGA:5 Gerakan Peregangan Sebelum Tidur: Bikin Istirahat Lebih Nyenyak, Badan Lebih Enak!
2. Pantai Jodo
Ingin sensasi berbeda? Datang saja ke Pantai Jodo, yang punya daya tarik unik berupa rel kereta api aktif jurusan Jakarta–Semarang yang membelah pesisir. Saat kereta lewat, suasana jadi dramatis—sempurna buat kamu pemburu konten estetik!
Pantai ini juga menawarkan nuansa tenang dengan pepohonan cemara rindang yang membuat udara sejuk. Duduk santai sambil ngopi di bawah pohon? Nikmat mana lagi yang kau dustakan?
3. Pantai Karimunjawa
Jika kamu pencinta snorkeling, Pantai Karimunjawa wajib masuk bucket list. Terletak di Kepulauan Karimunjawa, Kabupaten Jepara, pantai ini menyuguhkan keindahan bawah laut yang masih perawan dari terumbu karang warna-warni hingga ikan-ikan eksotis.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: