Awas! Jangan Lakukan 5 Hal Ini agar Saldo DANA Aman dari Penipuan

Hindari hal ini agar saldo DANA aman dari penipuan--Freepik
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Di era sekarang, dompet digital seperti DANA menawarkan kemudahan transaksi tanpa perlu membawa uang tunai.
Namun, semakin banyaknya pengguna akun ini juga menarik perhatian para penipu yang terus mencari celah untuk mencuri saldo DANA Anda.
Berbagai modus kejahatan seperti phishing, akun palsu, hingga penyadapan kode OTP menjadi ancaman nyata bagi para pengguna e-wallet seperti DANA.
Banyak orang tidak sadar bahwa kebiasaan kecil seperti sembarangan membagikan data pribadi atau mengklik tautan mencurigakan bisa membuat saldo DANA terkuras dalam sekejap.
Oleh karena itu, penting untuk mengetahui hal-hal yang sebaiknya tidak dilakukan agar akun DANA Anda tetap aman.
BACA JUGA:
- Cara Mudah Dapat Saldo DANA Gratis Rp200 Ribu Hanya dengan Share Link, Langsung Masuk Dompet Digital
- Cuan Cepat untuk Lebaran! Fitur Dana Darurat DANA Siap Pinjamkan Saldo hingga Rp1 Jutaan
Berikut lima kesalahan yang sering dilakukan pengguna dan harus Anda hindari agar saldo DANA tetap terlindungi dari penipuan.
1. Jangan Sembarangan Membagikan Kode OTP
Kode OTP (One Time Password) adalah lapisan keamanan yang diberikan oleh DANA untuk setiap transaksi atau login ke akun.
Sayangnya, banyak pengguna masih sering tertipu oleh penipu yang berpura-pura sebagai pihak resmi dan meminta kode OTP.
Ingat, DANA tidak akan pernah meminta OTP melalui telepon, SMS, atau chat. Jika ada pihak yang meminta kode ini, segera abaikan dan laporkan.
Jangan pernah membagikan OTP kepada siapa pun, bahkan jika mereka mengaku dari pihak DANA.
2. Hindari Klik Link Mencurigakan
Penipuan melalui phishing semakin marak dengan modus pengiriman tautan palsu yang menyerupai situs resmi DANA.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: