Gaji Kaum Ekonomi Menengah Atas dan Tolak Ukurnya di 2025

Penghasilan Kaum Menengah Atas 2025--
Radarpena.co.id, Jakarta - Banyak orang bercita-cita meningkatkan taraf hidup mereka dan masuk ke dalam kategori kelas menengah atas.
Namun, berapa sebenarnya penghasilan minimum yang dibutuhkan untuk mencapai status ini?
Pada tahun 2025, batas penghasilan untuk masuk ke dalam kelas menengah atas bervariasi tergantung pada lokasi tempat tinggal.
Menurut analisis GOBankingRates, seseorang harus memiliki pendapatan tahunan antara USD106.092 atau sekitar Rp1,7 miliar (kurs Rp16.280) hingga USD149.160 (Rp2,4 miliar) agar dianggap sebagai bagian dari 20% teratas dalam kelas menengah.
BACA JUGA:Tanggal 21 Februari 2025 Memperingati Hari Apa?
BACA JUGA:Profil Sukatani: Dibalik Tunduk, Tagar Dukungan Masuk Trending Topic X
Namun, lebih dari sekadar angka, kelas menengah atas juga ditandai dengan gaya hidup yang lebih mapan dan stabil secara finansial.
Status ini tidak hanya diukur dari besaran pendapatan, tetapi juga dari kemampuan finansial untuk menjalani kehidupan yang nyaman.
Beberapa ciri khas yang umumnya dimiliki kelompok ini meliputi:
- Memiliki rumah yang nyaman sesuai kebutuhan keluarga.
- Bisa membeli mobil baru atau berusia di bawah lima tahun.
- Mampu membayar biaya pendidikan dan perawatan anak tanpa beban.
- Bisa berlibur bersama keluarga setidaknya sekali setahun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: