Viral! Seorang Ibu yang Malam Hari Berjuang Melahirkan Anaknya, Paginya Langsung Ikuti Tes CPNS

Viral! Seorang Ibu yang Malam Hari Berjuang Melahirkan Anaknya, Paginya Langsung Ikuti Tes CPNS

Viral seorang ibu yang baru saja melahirkan malam hari langsung ikuti tes SKD CPNS di pagi hari.--instagram.com

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Beredar sebuah video viral di media sosial yang memperlihatkan perjuangan dari seorang ibu yang baru saja melahirkan anaknya di malam hari, lalu paginya mengikuti seleksi tes ujian SKD CPNS. 

Perjuangan peserta CPNS 2024 ini menjadi sorotan karena ia datang demi mengikuti tes SKD dengan menggunakan kursi roda. Ibu tersebut mengikuti tes SKD Kementerian Agama (Kemenag) Sumatera Selatan, pada Selasa, 22 Oktober 2024. 

Dalam video yang diunggah oleh salah satu akun TikTok @kemenagsumsel, terlihat petugas sigap membantu sang wanita yang kepayahan.

Sembari duduk di kursi roda, wanita tersbeut mengenakan seragam tes SKD, yakni kemeja putih, rok hitam, jilbab hitam, dan sepatu hitam. 

BACA JUGA:

Dengan wajah yang masih pucat, wanita tersebut beberapa kali menghela napas di atas kursi roda. Hal itu terjadi saat kursi roda yang ia tumpangi melewati jalanan tak rata di lokasi tes tersebut. 

Namun, terlihat ia dibantu beberapa petugas dan keluarga, wanita tersebut berhasil masuk ke lokasi ujain SKD di OPI Convention Centre, Palembang, Sumatera Selatan. Perjuangan sang ibu yang baru saja melahirkan itu demi mengikuti tes CPNS 2024 sontak membuat Kemenag Sumsel terharu. 

"Si Ibu malam hari baru saja berjuang melahirkan anaknya, paginya langsung berjuang Seleksi CPNS. Wah Luar biasa Ibu ya. Semangat Ibu. MasyaAllah TabarakAllah," tulis admin Kemenag Sumsel, pada Rabu, 23 Oktober 2024.

"Panitia juga menyiapkan Tim Kesehatan buat peserta CPNS," sambungnya.

BACA JUGA:

Melihat video sang wanita yang baru saja melahirkan tapi sudah bisa mengikuti tes SKD CPNS 2024, publik mengurai beragam komentar. Netizen tampak kagum dengan kegigihan wanita tersebut.

"MashaAllah semoga lolos ya ibu," ujar salah seorang netizen.

"Smoga lulus ibu hebat..," sahut netizen yang lain.

"Ya Alloh semoga ibu ini lulus aamiin," timpal yang lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: