Liga 2 Indonesia Resmi Dimulai, Laga Perdana Dibuka Duel Antara Persibo Bojonegoro vs Persik Kediri
Persibo Bojonegoro vs Persik Kediri-disway/Dimas Rafi -
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Kompetisi Liga 2 Indonesia musim 2024/2025 resmi bergulir pada Sabtu, 7 September pukul 15.30 WIB di Stadion Letjen H. Soedirman, Bojonegoro, Jawa Timur.
Ajang perdana kasta kedua Liga Indonesia tersebut digelar antara tim tuan rumah, Persibo Bojonegoro, dan rival se-Jawa Timur, Persik Kediri.
Sebelum laga derby ini dimulai, ada beberapa acara yang dihelat. Di antaranya, pementasan Tari Thengul, tarian adat Bojonegoro yang dipersembahkan sebagai tanda selamat datang.
Rangkaian acara berlanjut ke acara penyerahan trofi, di mana Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus, menyerahkan trofi kepada tiga orang pengurus PSSI.
Feri Paulus secara simbolis menandai pembukaan Liga 2 dengan kick off perdana. Setelah itu, perwakilan dari pengurus PSSI dan para sponsor turut serta dalam kick off.
Di Liga 2 musim ini, total ada 26 tim yang berlaga, terbagi dalam tiga grup. Dua grup di antaranya masing-masing beranggotakan sembilan klub, sedangkan satu grup sisanya beranggotakan delapan klub.
BACA JUGA:
- Pegadaian Liga 2 2024-2025 Kembali Digelar 7 September 2024, Dibuka dengan Laga Derby Jatim
- Jelang Liga 2 2024-2025, PSSI Segera Tuntaskan Kursus Wasit di Liga Musim Depan
Grup dengan jumlah anggota terbanyak masing-masing akan mengirimkan tiga tim teratasnya ke delapan besar. Dua tim terbaik dari grup yang jumlah anggotanya lebih sedikit akan bergabung dengan mereka.
Delapan tim terakhir akan dibagi menjadi dua grup, yang masing-masing grup terdiri dari empat tim. Selain itu, pemuncak klasemen kedua grup akan melaju ke babak final.
Dua tim ini akan memperebutkan status juara Liga 2, yang akan otomatis promosi ke Liga 1 Indonesia musim mendatang.
Sementara itu, tim peringkat kedua dari masing-masing grup akan saling berhadapan dalam babak playoff untuk memperebutkan satu tempat promosi terakhir.
Sementara itu, 18 peserta terakhir akan dibagi menjadi tiga grup, yang masing-masing grup terdiri dari enam tim. Tiga tim yang lolos dari masing-masing grup akan diturunkan ke Liga 3.
Dengan demikian, tersisa 14 klub lainnya akan mempertahankan status Liga 2 mereka. Klub-klub ini nanti akan bertarung bersama klub-klub Liga 1 2024/2025 yang turun kasta ke Liga 2.
(Dimas Rafi).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: