Paus Fransiskus Kunjungan ke Indonesia, 703 Media Siap Meliput

Paus Fransiskus Kunjungan ke Indonesia, 703 Media Siap Meliput

Paus Fransiskus Kunjungan ke Indonesia-dok. Forum Merdeka Barat 9-Kementerian Kominfo-

“Kami sebisa mungkin akan meliput siaran Paus di semua tempat yang dikunjungi. Ini akan di-streaming-kan hingga ke seluruh dunia. Dengan demikian, seluruh umat di berbagai belahan dunia dapat merasakan kehadiran Paus Fransiskus dan mendengar pesannya meskipun tidak berada di lokasi,” katanya. 

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa kunjungan Paus Fransiskus ini menjadi kesempatan bagi Indonesia untuk menunjukkan kepada dunia betapa pentingnya nilai-nilai persaudaraan dan kerjasama antarumat beragama. 

Dengan perhatian yang begitu besar dari media internasional, Indonesia akan menjadi sorotan sebagai negara yang menjunjung tinggi keberagaman dan persatuan. 

Hal ini sejalan dengan pesan yang selalu dibawa oleh Paus Fransiskus dalam setiap kunjungannya, yaitu pesan cinta kasih dan kemanusiaan. 

"Semoga melalui liputan media, pesan-pesan Paus dapat menjangkau lebih banyak orang dan menginspirasi dunia untuk hidup dalam harmoni dan saling menghargai,"tutupnya.

(Ayu Novita).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: