Kabar Buruk, 5 Pemain Timnas Indonesia Sakit Jelang Laga Tandang ke Vietnam

Kabar Buruk, 5 Pemain Timnas Indonesia Sakit Jelang Laga Tandang ke Vietnam

5 pemain timnas indonesia sakit jelang duel lawan Vietnam-Foto: Screenshot Instagram/@yassa_sayuri22-

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Jelang laga duel lawan Timnas Vietnam di matchday kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 26 Maret 2024.

Timnas Indonesia akan bertandang ke markas The Golden Star Warrior di Stadion My Dinh.

Skuad Garuda berhasil menang di laga kandang yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno pada 21 Maret 2024 dengan skor 1-0.

Dengan kemenangan yang berhasil diraih oleh Marselino Ferdinan dan kawan-kawan, kini Indonesia berada di peringkat kedua klasemen grup F dengan mengemas 4 poin.

Sementara Timnas Vietnam tergusur di posisi ketiga dan hanya berhasil mengemas tiga poin.

BACA JUGA:

Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI mengungkapkan bahwa lima pemain Timnas Indonesia mengalami sakit setelah tanding dengan Vietnam di SUGBK.

"Salah satu kemarin juga kenapa Yakob [Sayuri] ada pergantian karena memang seperti ada demam dan hari ini saya dapat laporkan hampir lima pemain kita menderita demam," ucap Erick Thohir di Jakarta pada 22 Maret 2024.

Perubahan cuaca di Indonesia salah satu faktor penyebab beberapa pemain Timnas Indonesia mengalami kondisi kesehatan yang menurun.

Ditambah beberapa pemain Timnas yang baru saja pulang dari luar negeri.

Erick Thohir mengungkapkan bahwa laga penting sudah ada di depan mata, dan menginginkan para pemain untuk menjaga kondisi agar bisa tampil maksimal di laga tandang ke markas Timnas Vietnam.

Namun sampai saat ini masih belum dipastikan apakah pemain Timnas Indonesia yang samit akan tetap dibaw ke Hanoi atau tetap stay di Indonesia dan menunggu keputusan tim dokter dan pelatih.

Dengan kondisi kesehatan pemain menjadi fokus utama, tim dokter Timnas Indonesia diharapkan dapat segera memulihkan kondisi para pemain agar siap bertanding dalam pertandingan melawan Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, pada 26 Maret 2024 mendatang.

Erick Thohir menyebutkan beberapa nama-nama pemain Timnas Indonesia yang mengalami demam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: