Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia vs Vietnam Kualifikasi Piala Dunia 2026, Mulai dari Rp100 Ribu

Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia vs Vietnam Kualifikasi Piala Dunia 2026, Mulai dari Rp100 Ribu

Daftar harga tiket serta cara pembelian Timnas Indonesia vs Vietnam-Foto: Screenshot Instagram/@pratamaarhan8-

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Timnas Indonesia vs Vietnam yang dilaksanakan pada 21 Maret 2024.

Duel lanjutan Kualifikasi Piala Dunia leg 1 Zona Asia akan dihelat di Stadion Gelora Bung Karno, kick off pukul 20.30 WIB.

Tiket pertandingan sudah bisa dibeli melalui BookMyShow mulai dari Rp100 ribu sampai dengan Rp750.000.

Skuad Garuda tergabung dalam fase grup F bersama dengan Irak, Filipina dan Vietnam.

Namun sayangnya Marselino Ferdinan dan kawan-kawan memiliki catatan buruk di fase grup laga perdana lawan Irak kalah 5-0 dan imbang lawan Filipina dengan skor 1-1.

Anak asuh Shin Tae-yong menempati posisi keempat dan hanya mengemas 1 poin.

Tiket paling murah pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 yaitu Upper Garuda Stand dengan harga Rp100.000.

BACA JUGA:

Sementara untuk tiket dengan harga tertinggi dibandrol dengan harga Rp750.000 kategori Premium East.

Shin Tae-yong resmi memanggil 28 pemain Timnas Indonesia jelang laga duel lawan Vietnam.

Pelatih Timnas Indonesia memanggil 10 pemain naturalisasi Skuad Garuda termasuk yang baru saja bergabung diantaranya yaitu Thom Haye, Ragnar Oeratmangoen, Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On.

Daftar Pemain

Berikut ini dilansir dari laman resmi instagram @pssi nama 28 pemain untuk pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 lawan Vietnam 21 & 26 Maret 2024 mendatang sebagai berikut:

  1. Asnawi Mangkualam (Port FC)
  2. Dimas Drajad (Persikabo 1973)
  3. Egy Maulana Vikri (Dewa United)
  4. Elkan Baggot (Bristol Rovers)
  5. Hokky Caraka (PSS Sleman)
  6. Ivar Jenner (FC Utrecht)
  7. Jay Idzes (Venezia)
  8. Jordi Amat (Johor Darul Ta'Zim)
  9. Justin Hubner (Wolverhampton)
  10. March Klok (Persib Bandung)
  11. Marselino Ferdinan (KMSK Deinze)
  12. Muhammad Adi Satryo (PSIS Semarang)
  13. Muhamad Riyandi (Persis Solo)
  14. Moh Edo Febriansah (Persib Bandung)
  15. Nadeo Argawinata (Borneo FC)
  16. Nathan Tjoe-A-On (SC Heerenveen)
  17. Pratama Arhan (Suwon FC)
  18. Rafael Struick (Ado Den Haag)
  19. Ragnar Oratmangoen (Fortuna Sittard)
  20. Ramadhan Sananta (Persis Solo)
  21. Ricky Kambuaya (Dewa United)
  22. Rizky Ridho (Persija Jakarta)
  23. Sandy Walsh (KV Mechelen)
  24. Thom Haye (SC Heerenveen)
  25. Wahyu Prasetyo (PSIS Semarang)
  26. Witan Sulaeman (Bhayangkara FC)
  27. Yance Sayuri (PSM Makassar)
  28. Yakob Sayuri (PSM Makassar).

Cara Pembelian Tiket

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: