Resmi Akuisisi 25 Persen Saham MU, Sir Jim Ratcliffe: Saya Tak Incar Uang!

Resmi Akuisisi 25 Persen Saham MU, Sir Jim Ratcliffe: Saya Tak Incar Uang!

Sir Jim Ratcliffe sah jadi pemilik Manchester United -Foto: Screenshot Instagram/@manchesterunited-

Tak hanya itu, ia juga mengungkapkan bahwa Liverpool dan Manchester City bisa berjaya berkat organisasi perusahaan yang baik serta staf kepelatihannya yang juga kompeten.

"Mereka berada di posisi yang baik selama beberapa waktu terakhir dan ada beberapa hal yang dapat kami pelajari dari keduanya. Mereka memiliki organisasi yang masuk akal, orang-orang hebat dalam organisasi, lingkungan yang baik, penuh semangat, dan pimpinan elit di mana mereka bekerja," ujar Sir Jim.

Saat ini Manchester United berada di peringkat keenam klasemen sementara Liga Inggris dan berhasil mengemas 44 poin.

Manchester United telah bermain di Old Trafford yang berkapasitas sebanyak 74.310 penonton sejak tahun 1910, namun Ratcliffe mengakui bahwa stadion tersebut perlu dilakukan perbaikan.

“Sudah waktunya seseorang membangun stadion nasional di utara Inggris,” ujar miliarder Inggris, Sir Jim Ratcliffe dilansir dari bbc.com.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: