Hasil India Open 2024: Gregoria Gagal di 16 Besar Usai Takluk Atas Wakil Singapura

Hasil India Open 2024: Gregoria Gagal di 16 Besar Usai Takluk Atas Wakil Singapura

Gregoria Mariska Tunjung gagal lolos perempat final-Foto: Screenshot Instagram/@badminton.ina-

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Pertandingan India Open 2024 babak 16 besar wakil tunggal putri Indonesia berhadapan dengan wakil Singapura.

Gregoria Mariska Tunjung gagal di babak 16 vesar dengan skor akhir 23-25 dan 14-21.

Laga yang digelar di KD Jadhav Indoor Hall pada 18 Januari 2024 siang WIB.

Di gim pertama Gregoria Mariska Tunjung berhasil unggul dengan angka 5-1, namun wakil tunggal putri Singapura berhasil menyamakan kedudukan menjadi 6-6.

Kedua pebulu tangkis putri ini pada laga sebelumnya pernah bertemu, Gregoria berhasil meraih enam kali kemenangan dan dua kali menelan kekalahan.

Namun pada India Open 2024 ini, Yeo Jia Min mampu singkirkan Gregoria di babak 16 besar.

BACA JUGA:

Di gim pertama wakil tunggal putri Singapura tersebut kembali menyalip di jeda interval sampai skor di angka 8-11.

Kesalahan yang dilakukan secara beruntun membuat Gregoria Mariska Tunjung tertinggal di interval gim pertama.

Setelah jeda interval, wakil tunggal putri Indonesia berhasil menyamakan skor 12-12 dan tampil lebih agresif.

Sempat unggul di angka 15-13, pertandingan berlangsung dengan sengit dan alot.

Gregoria kembali berhasil mencuri poin dan unggul dengan skor 20-19, namun tunggal putri Singapura pun berhasil menyamakan kedudukan 20-20.

Hingga di gim pertama usai, Yeo sukses menjadi pemenangan dengan skor 23-25 di gim pertama.

Saat gim kedua pun masih sengit dan wakil tunggal putri Singapura berhasil unggul dengan angka 8-4.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: