Dana BOS 2024 Dijadwalkan Cair, Ini Jatah dan Cara Cek nya!

Dana BOS 2024 Dijadwalkan Cair, Ini Jatah dan Cara Cek nya!

Dana BOSP merupakan dana alokasi khusus nonfisik untuk mendukung biaya operasional nonpersonalia bagi satuan pendidikan. 

Besaran alokasi dana BOS reguler dihitung berdasarkan besaran satuan biaya dana BOS regular masing-masing daerah dikalikan dengan jumlah peserta didik. 

Dana BOS dapat digunakan untuk membiayai beberapa komponen meliputi:

  • Penerimaan peserta didik baru 
  • Pengembangan perpustakaan 
  • Pelaksanaan kegiatan pembelajaran dan ekstrakurikuler 
  • Pelaksanaan kegiatan asesmen dan evaluasi pembelajaran 
  • Pelaksanaan administrasi kegiatan sekolah 
  • Pengembangan profesi guru dan tenaga kependidikan 
  • Pembiayaan langganan daya dan jasa 
  • Pemeliharaan sarana dan prasarana sekolah 
  • Penyediaan alat multimedia pembelajaran 
  • Penyelenggaraan kegiatan peningkatan kompetensi keahlian
  • Penyelenggaraan kegiatan dalam mendukung keterserapan lulusan 
  • Pembayaran honor.

 

Cara Cek Dana BOS 2024 Tahap 1

Sebelum melakukan pengecekan, pihak sekolah sebaiknya telah melaporkan realisasi penggunaan dana BOSP selama satu tahun. 

Apabila telah melakukan pelaporan, pihak sekolah dapat melakukan pengecekan dana BOS 2024 Tahap 1 dengan cara sebagai berikut: 

  1. Kunjungi laman https://bos.kemdikbud.go.id/ 
  2. Klik menu "login" di pojok kanan atas Pada menu "Login Type", pilih Sekolah 
  3. Sistem otomatis akan memunculkan menu "Login SSO Dapodik" dan "Login Alternatif Sekolah" 
  4. Anda dapat memilih "Login SSO Dapodik" atau "Login Alternatif Sekolah" 
  5. Apabila memilih "Login SSO Dapodik", Anda akan diisyaratkan login dengan mengisi Username dan Password 
  6. Apabila memilih "Login Alternatif Sekolah", Anda akan diisyaratkan login dengan mengisi E-mail Operator, NPSN, dan Kode Registrasi Dapodik 
  7. Setelah berhasil login, Anda dapat mengklik menu "Laporan Penyaluran" 
  8. Sistem akan memunculkan tampilan baru, kemudian Anda dapat klik "Laporan Pencairan" 
  9. Sistem akan menampilkan status dana bos sekolah Anda.

 

Itulah sekilas informasi pencairan Dana Bos 2024 yang dijadwalkan cair.

Segera ikuti tahapan dan persyaratannya untuk bisa segera menerima.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: