Hasil Liga Inggris: Man City Berhasil Taklukan Luton Town, The Hatters Tumbang 2 - 1
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Pertandingan yang digelar di markas The Hatters di Stadion Kenilworth Road pada 10 Desember 2023 berakhir dengan kemenangan tim tamu.
Luton Town tumbang di markas sendiri dengan skor 2 - 1, The Hatters saat ini berada di peringkat ke 18 zona degradasi Liga Inggris dan meraih 9 poin.
Sementara Manchester City berada di urutan keempat klasemen Premier League dengan mengemas 33 poin.
The Hatters berhasil mencetak gol tunggal mereka di babak pertama melalui aksi dari Elijah Adebayo pada menit ke 45+2.
Gol tersebebut berawal dari aksi Elijah Adebayo yang mencetak gol dengan sundulannya setelah berhasil meneruskan umpan apik dari Andros Townsend.
BACA JUGA:
- Jadwal Final Guwahati Masters 2023: Indonesia Memastikan Gelar Juara Sektor Tunggal Putra
- Liga Spanyol 2023-24: Barcelona Vs Girona 11 Desember 2023, Prediksi, H2H Serta Live Streaming
The Citizens terus melakukan serangan kepada tim tuan rumah namun sayangnya gagal dan tidak berhasil mencetak gol di babak pertama, skor 1 - 0 untuk tim tuan rumah.
Pada saat babak kedua dimulai, anak asuh dari Pep Guardiola berhasil mencetak gol kemenangan mereka di kandang Luton Town.
Manchester City masih terus tampil dengan agresif untuk membobol pertahanan tim tuan rumah.
The Hatters juga dengan performa yang agresif untuk lawan tim yang berada di papan atas klasemen Liga Inggris tersebut.
Pada menit ke 62, The Citizens berhasil meraih gol pertama melalui aksi dari sepakan Bernardo Silva dari dalam kotak penalti The Hatters.
Skor berubah menjadi 1 - 1 untuk kedua tim, hanya selang waktu tiga menit, Manchester City berhasil mencetak gol kedua pada menit ke 65.
Melalui aksi dari Jack Grealish yang berhasil mencetak gol kemenangan untuk The Citizens.
Jack Grealish menerima umpan dari Julian Alvarez yang berhasil membuahkan gol.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: