Kalahkan Argentina U-17, Mali U-17 Juara Tiga Piala Dunia U-17 2023
Mali terus mengendalikan permainan. Mereka mendapatkan gol keduanya di menit-menit akhir babak pertama. Makalou mengeksekusi tendangan bebas hasil dari pelanggaran yang dilakukan pemain Argentina. Tendangannya disambut oleh sundulan Doumbia tanpa bisa diantisipasi Jeremias Florentin. Keunggulan 2-0 untuk Mali tidak berubah hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, intensitas serangan Mali tidak berkurang. Meski begitu pertahanan mereka pun tidak mengendur. Persis seperti yang mereka terapkan saat melawan Prancis di babak semifinal.
Tiga menit berselang, Mali kembali memperbesar keunggulan di menit ke-48. Makalou menerima bola di dalam kotak pinalti, memberikan umpan kepada Tobias Palacio.
BACA JUGA:
- Lolos ke Final, Pelatih Jerman U-17 Berambisi Kawinkan Gelar Euro U-17 dengan Piala Dunia U-17
- Ludes, Tiket Piala Dunia U-17 2023 Semifinal Masih Tersedia 5 Ribu
Dengan satu gerakan memutar yang cepat, dia melewati Dylan Gorosito dan lepas dari penjagaan Florentin sebelum akhirnya menceploskan bola ke gawang yang kosong.
Claudio Echeverri yang baru dimasukan ke babak kedua ini langsung tancap gas untuk melayangkan serangan ke gawang Kone Bourama. Dia mengira telah memperkecil ketertinggalan di menit ke-61. Sayangnya hakim garis menyatakan dia dalam posisi offside. Skor tidak bertambah untuk Argentina dan Mali menutup laga dengan kemenanga 3-0.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: