Inilah CSC RX1E! Motor Listrik Berkecepatan Tinggi Pertama, Harga Terjangkau

Inilah CSC RX1E! Motor Listrik Berkecepatan Tinggi Pertama, Harga Terjangkau

JAKARTA,RADARPENA.CO.ID - Banyak orang yang berbadan besar kebingungan untuk mencari motor yang cocok untuk mereka.

Tetapi, jangan khawatir karena motor listrik hadir dalam berbagai bentuk yang bisa dipilih.

Sehingga orang besar pun dapat mengendarai motor litrik dengaan nyaman.

Salah satu jenis motor listrik yang bisa menjadi referensi mereka adalah CSC RX1E dari CSC Motorcycles.

Motor listrik ini cocok untuk mereka dan juga memiliki harga yang lebih terjangkau dari model lainnya.

BACA JUGA:Performa Tinggi Baru! Perusahaan Motor Listrik CAKE Mengungkap Mesin Motor Jante

BACA JUGA:Minat Masyarakat Konversi Ke Motor Listrik Masih Rendah: Sosialisasinya Belum Sampai ke Bawah!

Dilansir dari laman Elektrek, motor listrik CSC RX1E adalah model motor listrik yang jarang ada di Amerika.

Ia merupakan motor listrik yang cepat dan cukup kuat yang menyebabkannya cocok untuk orang yang besar.

Kira-kira bagaimana performa motor listrik ini ketika berada di jalanan?

Yuk kita simak penjelasan rincian spek dari motor listrik CSC RX1E!

Mesin motor listrik CSC RX1E memiliki kekuatan sebesar 8 kW dan daya puncak sebesar 12 kW.

BACA JUGA:Dukung Produk Lokal dan Ramah Energi Lingkungan, Inilah Daftar Subsidi Motor Listrik

BACA JUGA:Daftar Rekomendasi Motor Listrik dengan Jarak Tempuh Terjauh yang Ada di Indonesia

Ia juga memiliki kecepatan 80 mph atau sekitar 130 km/jam, sesuai dengan yang tertera pada judul di atas.

Lalu, kapasitas baterai yang dimiliki oleh CSC RX1E ini adalah 96 V dengan kecepatan arusnya 64 Ah.

Dengan kapasitas baterai di atas, motor listrik ini bisa menjangkau jarak terjauh hingga 112 mil atau sekitar 80 km.

Jika baterai ini diisi daya, maka ia akan menghabiskan waktu sekitar 6 jam untuk penuh dengan charger level 1.

Sedangkan, jika mengisi daya di bawah 3 jam, maka dayanya 20% sampai 80%.

BACA JUGA:Tak Perlu DP, Begini Cara Kredit Motor Listrik Lewat Himbara: Angsuran Rp200 Ribuan hingga Tenor 5 Tahun

BACA JUGA:Cocok Digunakan dalam Kota! Ini Rincian Spek Motor Listrik LiveWire S2 Del Mar!

Sementara itu, total berat keseluruhan motor listrik CSC RX1E mencapai 469 pon atau sekitar 212 kg.

Bobot motor ini cukup berat bukan? Itulah yang menjadi alasan cocok untuk orang besar.

Karena mereka memiliki kekuatan yang lebih besar dan bisa mengendalikan motor listrik model ini dengan baik.

Selain itu, rem yang digunakan oleh motor ini berjenis hidrolik dengan Bosch ABS.

Ia juga memiliki garpu terbalik dengan travel ukuran 4,7 inci.

BACA JUGA:Daftar Motor Listrik Subsidi di Bawah 15 Juta Sampai Akhir 2023

BACA JUGA:Intip Sepeda Motor Listrik Futuristik Transportasi Ramah Lingkungan ALva Cevro !

Motor listrik model ini juga mempunyai roda yang berdiameter 17 inci.

Dan bahan roda yang digunakan oleh CSC RX1E ini terbuat dari aluminium.

Selanjutnya, motor listrik ini juga dilengkapi dengan sarung tangan besar yang terpisah.

Juga, motor listrik ini mempunyai layar instrument LCD yang dilengkapi speedometer analog, kursi boncengan belakang, dan kotak kargo.

Kotak kargo ini berada di bagian belakang jok motor untuk menaruh barang-barang alias bagasi motor. 

BACA JUGA:Motor Listrik Asal Sidoarjo Jadi Sorotan Di Gelaran Otomotif IMOS ICE BSD, Penggunaan Teknologi Tesla

BACA JUGA:Berikut Spesfikasi Dan Harga Sepeda Motor Savart S-1, Sepeda Motor Listrik Asli Karya Anak Negeri

Selain dari itu, CSC RX1E memiliki spot USB untuk mengisi daya ponsel kita yang kehabisan daya.

Lalu, bagaimana dengan performa dari motor listrik CSC RX1E?

Performa yang dimiliki CSC RX1E ini hampir sebanding dengan motor listrik Zero FXE.

Ia memiliki model motor tour tetapi, motor ini juga cocok dikendarai di dalam kota.

Harga yang dipasarkan oleh CSC Motorcycles dalam laman resminya adalah 7.495 dolar Amerika atau sekitar 115 juta rupiah.

BACA JUGA:Solusi Paling Bijak Membeli Sepeda Motor Listrik dengan Sistem Kredit atau Angsuran, DP Ringan Cicilan Rendah

BACA JUGA: Simak Info Syarat Subsidi Motor Listrik Dan Bagaimana Caranya!

Terlebih lagi harga murah dan terjangkau daripada perusahaan motor listrik kompertitor lainnya.

Hal ini yang membuatnya lebih unggul dengan spek yang cukup mumpuni.

CSC juga mengklaim bahwa perusahaan mereka adalah perusahan motor listrik yang memiliki keseimbangan antara biaya dan kinerja.

Sehingga banyak penggemar motor listrik yang tertarik dan membelinya.

Jadi, itulah beberapa spesifikasi CSC RX1E sebagai motor listrik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: