Intip Spesifikasi dan Harga Samsung M34, Cek Selengkapnya di Sini!

Intip Spesifikasi dan Harga Samsung M34, Cek Selengkapnya di Sini!

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Samsung Galaxy M35 5G hadir dengan kemewahan layar Super AMOLED, 120Hz, 1000 nits (peak), kapasitas baterai 6000 mAh, serta ditenagai chipset Exynos 1280 (5 nm), HP ini menjadi pilihan yang patut dipertimbangkan bagi konsumen.

Smartphone ini juga memiliki tingkat kecerahan hingga 1.000 nit yang membuat Smartphone ini tetap nyaman pada penggunaan luar ruangan di bawah sinar matahari.

Kamera Samsung Galaxy M34 5G ini juga sangat mumpuni untuk kebutuhan unggahan foto atau video pada sosial media seperti Instagram dan TikTok. 

Berbekal kamera 50 MP, smartphone ini dilengkapi dengan fitur Optical Image Stabilization (OIS) yang membuat pengambilan video melalui smartphone ini akan stabil.

BACA JUGA:

Kamera dari Samsung Galaxy M34 5G ini juga sudah menggunakan wide dan ultra-wide yang memiliki teknologi Artificial Intelligence (AI). Hal ini juga membuat foto menjadi lebih tajam dan beresolusi lebih tinggi.

Kapasitas baterai Samsung M34 5G ini mencapai 6.000 mAh, lebih tinggi dibanding pendahulunya, Galaxy M33 sebesar 5.000 mAh.

Menurut Samsung, kapasitas ini mampu menunjang aktivitas pengguna seperti membuat konten seharian, berselancar di internet atau media sosial.

layar ponsel ini juga dilapisi oleh pelindung layar Gorilla Glass 5. Punggung ponsel ini dilengkapi dengan tiga kamera belakang yang disusun secara vertikal. 

Desain ini terbilang berbeda dibanding pendahulunya yang mengusung modul kamera persegi. Ketimbang pendahulunya, desain punggung Samsung M34 5G justru lebih mirip Samsung S23 series.

Sebab, kamera Samsung S23 series juga disusun secara vertikal di sudut kiri atas punggung ponsel. Dibekali prosesor octa-core dan koneksi 5G, tentu performa smartphone ini akan terasa sangat cepat.

Smartphone ini juga sudah dibekali RAM 8 GB yang mendapat fitur penambahan RAM, sedangkan untuk penyimpanan internalnya, Samsung memakai konfigurasi 8/128 GB.

Samsung Galaxy M34 5G berjalan pada sistem operasi Android 13 dengan tampilan antarmuka One UI 5.1.

BACA JUGA:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: