Piala Dunia U-17: Prancis Vs Senegal 22 November 2023, Prediksi, Jadwal Serta Head To Head

Piala Dunia U-17: Prancis Vs Senegal 22 November 2023, Prediksi, Jadwal Serta Head To Head

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Jadwal pertandingan Piala Dunia U-17 2023 babak 16 besar akan mempertemukan Prancis U-17 Vs Senegal U-17.

Pertandingan babak 16 besar Piala Dunia U-17 Prancis Vs Senegal digelar di Jakarta International Stadium (JIS), kick off akan dimulai pada pukul 19.00 WIB.

Kamu dapat menyaksikan pertandingan Piala Dunia U-17 Prancis Vs Senegal secara langsung di Indosiar serta layanan live streaming di aplikasi Vidio, link tersedia di akhir artikel.

Pada pertandingan terakhir Prancis U-17 tak terkalahkan dalam pertandingan terakhirnya di Piala Dunia U-17, Prancis berhasil menang telak atas Amerika Serikat dengan tiga gol tanpa balas pada 18 November 2023.

Prancis berhasil lolos ke babak 16 besar Piala Duniai U-17 sebagai juara grup E dan berhasil meraih 9 poin.

Sementara pada pertandingan terakhir Senegal U-17 kalah atas Jepang dengan skor 2 - 0 pada 17 November 2023, Senegal U-17 berhasil lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 sebagai runner-up grup D dengan mengemas 6 poin.

BACA JUGA:

Diprediksi pertandingan akan berjalan dengan alot dan seru, Prancis U-17 memiliki peluang menang sebab lebih unggul dibanding Senegal U-17.

Namun timnas Prancis U-17 juga tak bisa menganggap remeh tim lawan yang juga memiliki kualitas pemain yang luar biasa.

Prancis U-17 berhasil unggul di fase grup E Piala Duniai U-17, Amerika Serikat berada di peringkat kedua dengan 6 poin, Burkina Faso peringkat ketiga dengan 3 poin dan Korea Selatan urutan kelima dan belum berhasil meraih poin.

Prancis juga tampil dengan percaya diri untuk menghadapi Senegal U-17, dengan berstatus juara grup dan tanpa kebobolan di fase grup E.

Sementara Senegal U-17 juga harus tetap waspada berhadapan dengan juara grup E dan bukan lawan yang mudah, Senegal hanya berhasil meraih dua kemenangan dan satu kali kekalahan.

Ditambah Serigne Diouf penjaga gawang andalan Senegal yang sedang menjalani pemulihan akibat cedera usai pertandingan lawan Jepang U-17.

Jadwal Piala Dunia U-17

22 November 2023

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: