Luar Biasa! Jalan Tol IKN Bisa Menjadi Landasan Pacu Pesawat

Luar Biasa! Jalan Tol IKN Bisa Menjadi Landasan Pacu Pesawat

Jalan Tol IKN - Keseriusan pemerintah dalam percepatan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara terus membawa hasil positif.

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Negara (IKN) menjelaskan Jalan Tol akses IKN seksi 6A pada kondisi darurat bisa digunakan sebagai runaway atau landasan pacu pesawat.

Kementerian PUPR merancang jalan tol seksi 6A dan 6B bisa difungsikan sebagai runaway pesawat dengan panjang 3 km, apabila dalam keadaan tertentu atau darurat.

Tidak hanya jalan tol, jalan arteri IKN juga didesain bisa dijadikan landasan pesawat.

Jalan-jalan arteri di IKN akan dibangun dengan kontur lurus dan memiliki panjang 1-2 km agar dapat dipakai untuk pendaratan darurat atau sebagai landasan pesawat.

Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara mengusung visi "Kota Dunia untuk Semua", sehingga pembangunan dan pengembangan IKN berstandar global.

Pembangunan dan pengembangan IKN juga menjadi mesin penggerak bagi Kalimantan, dan menjadi pemicu penguatan nilai domestik di seluruh Kawasan Timur Indonesia,

Letak IKN yang berada di tengah Indonesia akan mempermudah pengawasan dan pengembangan, dan juga menempatkan Indonesia dalam posisi yang strategis dalam jalur perdagangan dunia, aliran investasi dan inovasi teknologi.

Lebih dari itu, IKN akan menjadi role model pembangunan kota yang hijau dan berkelanjutan yang ditenagai oleh penerapan tekolohi terkini.

Visi IKN Nusantara tidak hanya membangun peradaban baru yang berteknologi tinggi, juga memperhatikan lingkungan dan melestarikannya sesuai dengan kaidah pembangunan berkelanjutan.

Pembangunan Terbesar di Dunia

Presiden RI Joko Widodo mengungkapkan, pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan Timur, merupakan proyek terbesar di dunia.

Jokowi membeberkan, ada 34.000 hektare lahan di IKN yang siap dibeli. Ia juga mengatakan ini adalah peluang bagi pengusaha-pengusaha untuk mengembangkan usahanya di dekat IKN.

Presiden Jokowi menjelaskna pertumbuhan ekonomi Indonesia pada akhir kuartal II adalah 5,17 persen. Hal ini berarti Indonesia berhasil mempertahankan pertumbuhan ekonomi diatas 5 persen dalam tujuh kuartal berturut-turut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: