HP Oppo terbaru, Rekomendasi di 2023
JAKARTA, RADARPENA - Berkat branding yang sangat kuat, OPPO telah menjadi salah satu merek HP yang paling diminati di Indonesia. Tidak main-main, dapat dinilai dan untuk dikatakan bahwa OPPO masuk sebagai TOP 5 vendor HP di Indonesia. Termasuk tahun 2023 ini, di mana HP OPPO terbaru masih sangat dicari.
Oppo memang tidak main-main dalam melakukan marketing, sering kali bekerja sama dengan figur terkenal sebagai brand ambassador. Nah, bagi anda yang ingin beli HP OPPO, berikut rekomendasi beberapa daftar HP OPPO terbaru 2023 yang layak untuk dibeli.
OPPO A78 5G
Jika anda sedang mencari HP OPPO terbaru untuk dibeli, bisa mempertimbangkan untuk membeli OPPO A78 5G. Tentunya, HP ini hadir dengan berbagai keunggulan, yang harus dipahami calon pembeli agar bisa memaksimalkannya.
BACA JUGA:OPPO A78 5G, Ferforma Handal, Jaringan Sudah 5G
OPPO A78 5G memiliki layar 6,56 inci, yang mengusung resolusi HD+, yakni 720 x 1612 piksel. Layarnya juga sudah mendukung refresh rate 90Hz, sangat mulus untuk scrolling media sosial. Ada fitur All-Day AI Eye Comfort, sangat bagus untuk melindungi mata dari kelelahan akibat screen time yang lama.
Berikutnya akan dibahas kamera dari OPPO A78 5G, di mana ada dua kamera belakang. Pertama, kamera utama dengan resolusi 50MP (wide), f/1.8 dan kamera depth dengan resolusi 2MP (depth), f/2.4. Selain kamera belakang, OPPO A78 5G juga dibekali dengan kamera depan resolusi 8MP (wide), f/2.0.
Sekarang kita akan membahas jeroan dari HP ini, di mana ada prosesor MediaTex Dimensity 700 5G, plus dukungan RAM 8GB yang bisa di-upgrade menggunakan RAM Virtual 8GB. Kemampuan yang cukup andal untuk aktivitas sehari-hari, mulai dari game, aplikasi, streaming dan lain sebagainya.
BACA JUGA:OPPO Find X5 Pro 5G, Menjagokan Kamera Untuk Fofo dan Video
Pengguna juga tidak perlu mengkhawatirkan memori internal, yang sudah berkapasitas 128GB. Jika belum cukup, bisa menambah memori eksternal, yang kapasitasnya bisa mencapai 1TB. Sangat memadai untuk menyimpan banyak file dan download game ukuran besar.
OPPO A78 5G sudah menggunakan baterai dengan kapasitas 5.000 mAh, bisa bertahan seharian penuh untuk penggunaan normal. Ada fitur fast charging 33W SUPERVOOC, bisa isi ulang baterai sampai 100% hanya dalam waktu 67 menit.
Harga
Anda bisa mendapatkan HP ini dengan harga sekitar Rp3.067.000 di toko online. Jika membelinya di toko offline, mungkin ada tambahan harga sampai Rp3.575.000. Hanya saja kualitas dan garansi lebih melegakan jika membeli offline.
BACA JUGA:OPPO Gebrak Segmen Menengah, Hadirkan A17k
OPPO Reno 8T
OPPO Reno 8T, juga disebut dengan Reno8 T 4G, rilis pada Februari 2023. Huruf T artinya toped up (peningkatan), yang artinya bahwa HP ini adalah versi upgrade dari OPPO Reno8 4G.
OPPO Reno 8T memiliki layar 6,4 inci, dengan resolusi 1080 x 2400 piksel.
Layarnya sudah menggunakan panel AMOLED, dengan refresh rate 90Hz. Sudah cukup memadai untuk berbagai aktivitas dengan lancar, mulai dari game, gulir-gulir media sosial, menonton film dan lain sebagainya.
Kamera
Reno 8T sudah dibekali dengan kamera yang luar biasa, seperti kamera utama resolusi 100MP, dan kamera makro 2MP dengan fitur pembesaran sampai 20x/40x. Di bagian depan, ada kamera dengan resolusi 32MP, bisa diandalkan untuk selfie dengan hasil yang baik.
BACA JUGA:Yuk Intip Tipe Oppo Rp 2 Jutaan, Pilihan masyarakat Berkelas
Performa
HP ini sudah ditenagai dengan prosesor MediaTek Helio G99, prosesor khusus game yang gahar. Ada sokongan RAM 8GB (bisa diekspansi sampai 16GB), dan ROM 256GB yang sangat lega, entah untuk menyimpan file atau download game/aplikasi ukuran besar.
Baterai
Sama seperti OPPO A78 5G, HP ini memiliki baterai kapasitas jumbo, 5.000 mAh, sangat cukup untuk penggunaan sehari-hari. Apalagi, ada fitur fast charging sebesar 33W SUPERVOOCTM, bisa isi ulang sampai 100% dalam 67 menit.
Harga
Reno 8T adalah HP OPPO kelas menengah ke tas, dibanderol di harga 3.999.000 sampai Rp4.150.000. Anda bisa mendapatkan harga yang lebih miring jika membelinya secara online.
(dms)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: