Arema FC Resmi Kembali Berkandang di Stadion Kanjuruhan, Semangat Baru Singo Edan

Selasa 18-03-2025,09:15 WIB
Reporter : Putri Indah
Editor : Putri Indah

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Kabar baik datang dari klub Liga 1 Indonesia, Arema FC.

Pasalnya Singo Edan bakal segera kembali berkandang di Stadion Kanjuruhan.

Sebelumnya, Arema FC yang sudah tak lagi memakai Stadion Kanjuruhan usai terjadi tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober 2022 lalu.

Presiden Prabowo Subianto secara resmi telah meresmikan total 17 staion yang telah dibangun dan direnovasi di sembilan provinsi di Indonesia pada 17 Maret 2025.

Acara peresmian tersebut dilakukan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, dan dilakukan beberapa daerah melakukan zoom.

Dari total 17 stadion tersebut salah satunya Stadion Kanjuruhan yang berlokasi di wilayah Kecamatan Kepanjen, Kab Malang.

Bupati Malang HM Sanusi memberikan informasi bahwa Stadion Kanjuruhan telah siap digunakan sebagai kandang klub Singo Edan.

“Hari ini stadion Kanjuruhan sudah diresmikan oleh Bapak Presiden Prabowo Subianto, dalam waktu dekat akan digunakan oleh Arema,” ucapnya, saat ditemui awak media usai menghadiri peresmian 17 stadion sepakbola secara zoom.

BACA JUGA:AC Milan Menang Lawan Como 2-1, Gol Tijjani Reijnders Bawa Rossoneri Comeback Lagi

BACA JUGA:Update Klasemen Liga Spanyol Terbaru 16 Maret 2025: Real Madrid Melesat ke Puncak, Barcelona Memanas

Bupati Malang, Sanusi juga memaparkan bahwa permohonan izin penggunaan stadion Kanjuruhan tersebut telah diajukan oleh manajemen Arema FC untuk dijadikan kandang berlaga di Liga 1.

“Sudah ada permintaan manajemen Arema FC, dan pembahasannya menunggu jadwal saja, terkait mekanisme penggunaan bangunan aset Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang,” ucapnya.

Lebih lanjut, Sanysi juga membagas soal besaran biaya sewa paenggunaan Stadion Kanjuruhan yang harus dikeluarkan oleh manajemen Singo Edan.

“Jadi nanti akan kami bicarakan, untuk perawatan stadion ini, kami (Pemkab Malang) juga akan mengeluarkan dana perawatan dari APBD, dan kami akan studi banding ke Bali (Stadion Kapten I Wayan Dipta),” paparnya.

Namun Sanusi juga menerangkan bahwa skuad Arema FC bisa lebih dahulu untuk mencoba rumput lapangan di Stadion Kanjuruhan untuk digunakan sebagai sesi latihan internal.

Kategori :