Penting! Menjelang Usia 40 Tahun, 6 Manfaat Cek Kesehatan Ini Tidak Boleh Dilupakan, Apa Saja Sih?

Minggu 03-11-2024,15:00 WIB
Reporter : Marta Saras
Editor : Marta Saras

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Cek kesehatan sebenarnya perlu rutin dilakukan, menjalani pemeriksaan rutin menjelang usia 40 tahun ini untuk menghindari masalah serius di kemudian hari. Kegiatan ini tentu tak masuk agenda sebagian orang. 

Tubuh rasanya masih bisa menopang berbagai aktivitas di usia 20-an sampai 30-an. Akan tetapi, menjelang usia 40 tahun ke atas, cek kesehatan tampaknya perlu mulai dipertimbangkan. 

Seorang dokter spesialis di Medichecks, Sunny Jutla, mengatakan bahwa diagnosis awal membantu mengatur dan menghindari kondisi medis tertentu. Berikut tes kesehatan yang harus dilakukan jelang usia 40 tahun. 

BACA JUGA:

Tes Kesehatan Jelang Usia 40 Tahun

Cek Tekanan Darah

Dengan mengetahui tekanan darah, Anda dapat mewaspadai penyakit jantung dan memantau tingkat stres. Seperti cek kolesterol, cek tekanan darah bisa dilakukan di rumah. Kini terdapat alat cek tekanan darah digital yang mudah dioperasikan.

Pemeriksaan Payudara atau Pap Smear

Tes ini penting untuk mendeteksi pertumbuhan sel abnormal yang dapat menyebabkan kanker serviks. Pemeriksaan rutin antara jangka waktu 3-5 tahun dianjurkan berdasarkan usia dan hasil sebelumnya. 

Mammogram 

Periksa kesehatan payudara dengan mammogram setahun sekali untuk skrining kanker payudara. 

Cek Kesehatan Reproduksi 

Selain skrining kanker payudara, perempuan perlu memperhatikan kesehatan reproduksinya. Pemeriksaan kanker serviks sebaiknya dimulai di usia 30-an dan tetap dilanjutkan di usia 40-an. American College of Obstetricians Gynecologists merekomendasikan untuk mengunjungi ahli obstetri ginekologi setidaknya setahun sekali. Di samping itu, Anda juga perlu melakukan konsultasi menopause atau perimenopause. Perimenopause adalah transisi tubuh menuju menopause. Jangka waktu perimenopause antara 7-10 tahun di sepanjang usia 40-50.

BACA JUGA:

Tes Kadar Zat Besi

Kategori :