Apa itu Vasektomi? Apa bedanya dengan Pil KB?

Jumat 04-10-2024,18:29 WIB
Reporter : Dimas Satriyo
Editor : Dimas Satriyo

Radarpena.co.id,Jakarta - Vasektomi kerap menjadi solusi bagi kaum laki-laki yang tidak ingin menggunakan alat kontrasepsi atau KB. 

Metode yang satu ini dilakukan dengan cara memutus saluran sperma dari testis, sehingga nantinya air mani yang keluar saat ejakulasi tidak mengandung sperma. Cara ini tentunya dapat membantu mencegah terjadinya pembuahan, sehingga kehamilan pun dapat dihindari. Tapi perlu diingat bahwa, prosedur ini bersifat permanen. Nah, sebelum memutuskan untuk melakukannya, ketahui dulu efek samping vasektomi bagi laki-laki. Informasi selengkapnya telah Radarpena rangkum untuk kamu!

BACA JUGA:Selamat! Kiky Saputri Umumkan Kehamilan Pertama: Terima Kasih Atas Semua Doa Baik

1. Rasa nyeri pada penis yang berlangsung lama

Vasektomi dilakukan dengan prosedur pembedahan. Seperti diketahui, pembedahan tentu bisa memicu rasa nyeri di tubuh pasca operasi. 

Setelah kamu menjalani prosedur vasektomi, bukan tidak mungkin rasa nyeri muncul di area penis. Rasa nyeri ini memiliki skala ringan hingga sedang, serta bisa berlangsung cepat atau lama. 

2. Berisiko mengalami infeksi

Tak jarang, pembedahan yang dilakukan saat seseorang memutuskan untuk vasektomi menimbulkan masalah baru. Misalnya saja, luka pasca operasi yang mengalami infeksi. Infeksi dapat membuat kamu mengalami pembengkakan dan rasa tidak nyaman setelah vasektomi. Namun, kondisi ini sebenarnya tidak bertahan lama dan akan mereda seiring berjalannya waktu. 

BACA JUGA:Link Video di Kuningan, Pemerannya Diduga Ibu dan Anak Kandung

3. Muncul darah pada air mani

Melansir dari Mayo Clinic, vasektomi merupakan prosedur operasi yang berlangsung sekitar 10 hingga 30 menit. Di mana nantinya dokter akan memotong saluran sperma, sehingga sperma tidak lagi bercampur dengan semen atau air mani. Jika sudah dilakukan vasektomi, nantinya saat ejakulasi laki-laki hanya mengeluarkan air mani saja, tanpa adanya sperma. Namun tak jarang, pasca vasektomi, air mani keluar bersama dengan sedikit darah. 

 

4. Memicu gangguan testis

Pada beberapa kondisi, vasektomi bisa memicu gangguan pada testis. Salah satunya yaitu penumpukan cairan pada testis, yang bisa memicu rasa sakit saat ejakulasi. Kondisi ini kerap disebut sebagai spermatokel atau kista di dekat testis. Kista ini umumnya jinak. Tetapi jika tumbuh membesar, dokter mungkin menyarankan kamu untuk menjalani prosedur pengangkatan.

BACA JUGA:Inilah Atasi Masalah Kulit Kendur Tanpa Perawatan Dokter, Kembali Kencang dan Muda Lagi

Kategori :