Inilah Daftar Terbaru Kereta Ekonomi New Generation, Serasa Naik Kelas Eksekutif

Selasa 24-09-2024,11:25 WIB
Reporter : Putri Indah
Editor : Putri Indah

Adanya tambahan fasilitas pengisian daya tersebut membuat penumpang dapat terus menggunakan gawainya tanpa khawatir kehabisan daya, sesuai dengan kebutuhan modern.

Jendela Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation juga telah di-upgrade menjadi tempered double glass dari sebelumnya tempered glass. 

Sehingga tingkat keamanan lebih tinggi, membantu mengurangi masuknya panas berlebih dan sinar UV ke dalam ruangan, serta mereduksi kebisingan lebih baik.

Kereta Makan di rangkaian Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation ini juga turut diperbarui menjadi lebih mewah dengan interior dan furnitur premium. 

PIDS yang sama juga tersedia di Kereta Makan.

Bagi pelanggan beragama Islam, KAI juga menyediakan musala di kereta tersebut untuk beribadah.

Berikut daftar KA yang kini sudah menggunakan rangkaian new generation:

  • KA Majapahit relasi Pasarsenen – Malang pp.
  • KA Argo Bromo Anggrek relasi Gambir – Surabaya Pasarturi pp 
  • KA Lodaya relasi Bandung – Solo Balapan pp
  • KA (185A) Blambangan Ekspres relasi Ketapang – Semarang Tawang Bank Jateng
  • KA (186A) Blambangan Ekspres relasi Semarang Tawang Bank Jateng – Ketapang
  • KA Banyubiru relasi Semarang Tawang Bank Jateng – Solo Balapan pp
  • KA (221A) Jaka Tingkir relasi Purwosari – Pasar Senen 
  • KA (222A) Jaka Tingkir relasi Pasar Senen – Purwosari
  • KA (225F) Menoreh relasi Semarang Tawang Bank Jateng-Pasarsenen
  • KA (226F) Menoreh relasi Pasarsenen - Semarang Tawang Bank Jateng
  • KA (212) Logawa relasi Purwokerto - Jember
  • KA (211) Logawa Jember - Purwokerto.

(Sabrina Hutajulu).

 

Kategori :