Gagal Lolos Ikut PON 2024 XXI Aceh-Sumut, Saaih Halilintar Sebut Ada 'Oknum Administrasi' Nakal

Selasa 17-09-2024,06:40 WIB
Reporter : Putri Indah
Editor : Putri Indah

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Saaih Halilintar dipastikan gagal lolos untuk ikut serta dalam perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 XXI Aceh-Sumut karena terkendala administrasi karena tidak mempunyai NPWP.

Saaih Halilintar pun membantah bahwa dirinya sudah mempunyai NPWP sejak tahun 2020 silam. Oleh karena itu, adik Atta Halilintar itu menuding adanya oknum yang tidak bertanggung jawab.

"Saya hanya menyayangkan kalau ada oknum yang membuat PON terlihat lebih ke ajang administrasi daripada ajang prestasi," kata Saaih Halilintar, dikutip Senin 16 September 2024.

Saaih Halilintar kemudian membantah tudingan netizen tidak membayar pajak karena tidak memiliki NPWP. Padahal, faktanya, kata Saaih sudah membuat E-KTP yang sudah terintegrasi dengan NPWP.

BACA JUGA:

"Saya punya BPJS Kesehatan sejak 2018, punya NPWP sejak 2020. Presiden juga buat e-KTP yang sudah terintegrasi dengan NPWP, jadi 1.000% ini fitnah," kata Saaih.

Saaih mengaku sedih tidak bisa ikut berlaga di PON. Padahal dirinya sudah mempersiapkan diri sejak lama. Bahkan saat kualifikasi PON, dia mendapatkan ranking pertama.

"Saya enggak paham, banyak orang senegara saya memfitnah saya enggak bayar pajak, karena saya difitnah tidak punya NPWP. Sedangkan saya lagi sedih karena dibuat gagal ikut PON yang sudah saya persiapkan lama," ujar Saaih.

(Hasyim Ashari).

 

Kategori :