JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Pelatih Arsenal Mikel Arteta resmi perpanjang kontrak dengan klub Liga Inggris tersebut hingga 2027 mendatang.
Mikel Arteta yangh sudah sejak 2019 lalu menjadi manajer The Gunners dan total sudah lima tahun.
Selama menjadi pelatih Arsenal, Mikel Arteta berhasil meraih satu trofi di FA Cup/Piala FA di Community Shield.
Tak hanya itu, Mikel Arteta juga hampir berhasil membawa Arsenal meraih gelar juara Liga Inggris selama dua kali sejak dua tahun terakhir.
"Kami dengan senang hati mengumumkan bahwa Mikel Arteta telah menandatangani kontrak jangka panjang baru dengan klub." tulis Arsenal dilansir dari laman resmi klub.
BACA JUGA:
- Deal! Takehiro Tomiyasu Resmi Perpanjang Kontrak dengan Arsenal, Mikel Arteta: Tomi Adalah yang Terbaik!
- Arsenal Takluk 0-1 FC Porto di Liga Champions Leg 1, Mikel Arteta: Kami Bisa Lebih Baik!
Mikel telah menjadi tokoh kunci dalam membangun kembali kami sebagai kekuatan di puncak sepakbola Inggris dan Eropa dan menciptakan hubungan baru antara tim, klub, dan pendukung.
Selama musim lalu, Arsenal mencetak banyak rekor klub termasuk kemenangan terbanyak di Premier League (28), gol terbanyak di Premier League (91) dan tingkat kemenangan keseluruhan tertinggi kami (67,3%) untuk musim mana pun dalam sejarah kami.
Pelatih 42 tahun tersebnut aan menerima kenaikan yang signifikan dari gajinya yang saat ini.
Dilansir dari ESPN bahwa Mikel Arteta akan menjerima gaji dari yang dari gajinya yang saat ini sebesar £9 juta per tahun ($11,7 juta).
Mikel Arteta berhasil dinominasikan sebagai Manajer Liga Premier Bulan Ini sebanyak tujuh kali, memenangkannya pada Februari 2024 – ketujuh kalinya dalam kariernya.
The Gunners juga berhasil lolos ke musim kedua berturut-turut di Liga Champions setelah absen selama tujuh tahun – semuanya dicapai dengan skuad termuda ketiga di Liga Premier.