JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Jadwal pertandingan Serie A musim baru 2024-2025 yang akan segera dimulai pada 17 Agustus 2024 hingga 25 Mei 2024 mendatang.
Saat ini Nerazzurri jadi tim dengan status gelar juara bertahan di Serie A. Pasukan Simone Inzaghi akan membuka laga perdana Serie A lawan Genoa pada 17 Agustus 2024 pukul 23.30 WIB.
Ada tiga tim baru di Serie A yang berstatus sebagai tim promosi diantaranya ada Como, Parma dan juga Venezia.
Sementara untuk tiga tim yang harus terdegradasi dari Liga Italia diantaranya yaitu Salernitana, Sassuolo dan juga Frosinone.
Si Nyonya Tua akan berhadapan dengan tim promosi yaitu Como 1907 di matchday pertama Serie A pada 20 Agustus 2024 pukul 01.45 WIB.
BACA JUGA:
- Jadwal Siaran Langsung Liga Spanyol Matchday 1 Musim 2024-2025, Mulai dari 16 Agustus 2024
- Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024-2025 Matchday 1, Borneo FC Ditantang Klub Promosi
Sementara tim Venezia yang diperkuat oleh pemain timnas Indonesia Jay Idzes yang juga masuk dalam promosi Serie A musim ini dan akan berhadapan dengan Lazio pada 19 Agustus 2024 pukul 01.45 WIB.
Como 1907 yang baru bergabung dengan Liga Italia diperkuat oleh beberapa pemain terbaik diantaranya ada Pepe Reina, Andrea Bellotti dan juga Raphael Varane.
Jadwal Pertandingan
17 Agustus 2024
Genoa vs Inter Milan pukul 23.30 WIB
Parma vs Fiorentina pukul 23.30 WIB
18 Agustus 2024
AC Milan vs Torino pukul 01.45 WIB