Link Siaran Langsung Final Piala Presiden Borneo FC vs Arema FC 4 Agustus 2024

Minggu 04-08-2024,14:00 WIB
Reporter : Putri Indah
Editor : Putri Indah

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Link nonton final Piala Presiden 2024 yang mempertemukan Borneo FC vs Arema FC pada Minggu, 4 Agustus 2024.

Kamu dapat menyaksikan pertandingan seru partai final antara Pesut Etam vs Singo Edan di artikel ini.

Pertandingan Piala Presiden 2024 Borneo FC vs Arema FC akan dihelat langsung di Stadion Manahan, Solo, kick off dimulai pada pukul 19.30 WIB.

Sementara Persis Solo berhasil meraih gelar juara ketiga Piala Presiden 2024 usai menang lawan Persija Jakarta dengan skor 1-0.

Borneo FC lolos ke partai final Piala Presiden 2024 usai meraih kemenangan atas Persija Jakarta dengan skor tipis 2-1.

Sementara Arema FC lolos ke final Piala Presiden 2024 usai menang telak atas Persis Solo dengan skor 2-0.

Pertandingan Piala Presiden 2024 ini memperebutkan hadiah sebesar Rp5,25 miliar.

Ini merupakan laga final kedua sejak Piala Presiden 2022 lalu kedua tim pernah bertemu, Arema FC berhasil meraih gelar juara dengan skor agregat 1-0.

BACA JUGA:

Dalam laga ini Arema FC jauh lebih diunggulkan untuk menghadapi Borneo FC di final Piala Presiden 2024 ini.

Namun Singo Edan tak bisa memandang remeh tim lawan yang telah melakukan persiapan untuk debut di partai akhir Piala Presiden 2024.

Kesuksesan Borneo FC Samarinda masuk ke babak final Piala Presiden 2024 sangat disyukuri oleh manajemen tim, pasalnya turnamen yang dijadikan sebagai ajang memanaskan tim malah bisa babalas menuju laga final untuk ketiga kalinya. Sudah kepalang tanggung, seluruh elemen di Borneo FC sepakat untuk bisa membawa pulang piala itu ke Samarinda.

"Alhamdulilah Borneo FC bisa lolos ke babak final Piala Presiden 2024, ini capaian ketiga kalinya kita dan untuk ketiga kalinya juga kita jumpa dengan Arema. Tapi untuk kali ini kami akan berjuang untuk mencetak sejarah membawa pulang Piala Presiden ke pulau Kalimantan," terang manajer tim, Farid dilansir dari laman resmi klub.

Singo Edan telah mendapatkan empat kali kemenangan dan sekali hasil imbang saat menghadapi Persija Jakarta di fase grup kemarin.

Kategori :