JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Banyaknya pekerjaan terkadang membuat diri lupa Waktu untuk bersantai. Masalahnya hal ini bisa menimbulkan stress pada seseorang.
Menghibur diri dari lelahnya bekerja bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya yakni dengan bermain gim.
Tidak hanya untuk sekedar hiburan, ternyata bermain gim juga bisa berpengaruh pada tingkat konsentrasi seseorang. Namun tergantung dari jenis gim yang dimainkan.
BACA JUGA:Seru dan Menantang, Inilah 5 Game Asah Otak Android yang Bisa Didownload Secara Gratis
BACA JUGA:7 Game Eksklusif Xbox Diprediksi Hadir di PlayStation 5 dan Nintendo Switch
Sebagai media penghibur, gim bisa menjadi cara untuk mengembalikan mood dari rutinitas yang membosankan.
Faktanya sudah banyak gim yang diciptakan oleh banyak pengembang yang disajikan untuk bermain gim yang bisa diunduh melalui ponsel ataupun desktop.
Gim-gim yang disajikan juga bisa bisa dimainkan secara offline maupun online dengan berbagai kriteria tergantung dari kegemaran dari pemainnya.
Namun yang akan kita bahas dalam artikel ini adalah, gim seru yang bisa dimainkan di laptop secara offline, sehingga kamu tidak perlu memerlukan internet untuk memankannya.
Berikut ini daftar gim offline yang bisa dimainkan melalui laptop atau PC:
1. Zuma
Salah satu game laptop yang bisa diakses secara offline adalah Zuma. Permainan ini cukup terkenal di zaman dulu dan cukup terbilang ikonik.
Zuma merupakan game offline PC ringan yang populer dimainkan di tahun 90-an. Game ini mengharuskan pemain untuk menembak bola berwarna-warni hingga warnanya sesuai.
Pemain perlu menghabiskan keseluruhan bola berwarna-warni dengan tingkatan level kesulitan yang berbeda.