9 Tempat Wisata Modern dan Instagramable di Jakarta, Cocok untuk Dikunjungi di Akhir Pekan

Selasa 02-07-2024,09:00 WIB
Reporter : Nia Audina
Editor : Putri Indah

Artina Sarinah

Healing saat akhir pekan memang paling cocok untuk mengunjungi pameran karya seni dari berbagai pegiat seni profesional di Artina Sarinah.

Setiap karya dan instalasi seni harus melewati penilaian kurator profesional sebab Artina berusaha menampilkan wajah Indonesia kontemporer nyata melalui karya seniman dari seluruh Indonesia.

Bukan hanya pameran seni, namun Artina Sarinah menyelenggarakan beragam event seperti Edutainment Tour, Art Performance, Talkshow, Curatorial Tour, dan Workshop yang dapat dilihat melalui akun @artina_sarinah dan lokasinya berada di Jalan M.H. Thamrin No.11, Gondangdia, Menteng.

Sea World Ancol

Sea World Ancol adalah destinasi wisata yang sempurna untuk penggemar kehidupan laut. Di sini, Anda dapat menjelajahi dunia bawah laut yang menakjubkan dan menyaksikan berbagai jenis hewan laut yang indah. Selain itu, Anda dapat melihat ikan-ikan eksotis, hiu, dan banyak spesies lainnya dalam akuarium yang besar.

Hutan Kota GBK

Hutan Kota Gelora Bung Karno (GBK) merupakan area hijau outdoor multifungsi yang ada di tengah Kota Jakarta. Tempat ini menjadi alternatif bagi warga Jakarta untuk menghirup udara sejuk di tengah-tengah padatnya kota.

Hutan Kota GBK beralamat di Pintu Tujuh Senayan, Jl. Jenderal Sudirman, RT.1/RW.3, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat. Masuk ke sini gratis ya dan traveler bisa menikmati aneka fasilitas.

Hutan Kota GBK buka mulai hari Selasa-Minggu dengan 2 sesi jam buka. Sesi pagi: 06.00-10.00 WIB dan sesi sore: 15.00-18.00 WIB.

Taman Cattleya

Taman Cattleya terletak di Jalan Letjen S. Parman Nomor 99, Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat. Taman ini dapat menjadi pilihan berwisata alam setelah berbelanja di Mall Taman Anggrek karena lokasinya yang berhadapan langsung dengan mall tersebut. Taman ini memiliki area yang sangat luas dengan pepohonan dan tumbuhan yang rimbun. Membuat Taman ini memiliki udara yang segar dan suasana yang asri.

Taman ini sangat cocok untuk menyegarkan pikiran dan mata. Tentu saja tidak ada tiket masuk di sini dan Anda bisa menjangkaunya menggunakan Transjakarta yang sudah modern modanya.

Jakarta Aquarium & Safari

Rekomendasi destinasi wisata di Jakarta selanjutnya adalah Jakarta Aquarium & Safari yang berlokasi di Neo Soho Mall, Jakarta. Tempat ini tak hanya menjadi destinasi hiburan semata, namun juga tempat konservasi satwa laut yang terancam punah.

Di sini kamu bisa menyaksikan atraksi hewan laut seperti Theatre Sea Explorer. Selain itu, kamu juga menikmati Aqua Trekking dengan menyelam dan melihat keindahan bawah laut di sini.

Kategori :