JAKARTA,RADARPENA.CO.ID- Kaum muda terkena Gagal Ginjal, kata seperti ini barangkali masih agak jarang kita dengar.
Tapi seperti itulah kenyataannya, datanya walau belum tinggi tetapi sudah tercatat kelompok usia muda terserang Gagal Ginjal.
Menarik disimak adalah apa yang menyebabkan usia muda sudah terserang. Padahal semestinya usia muda merupakan usia yang sehat dan produktif.
Gagal ginjal secara ringkas adalah menurunnya fungsi ginjal dalam menyaring toksin-toksin atau racun dalam tubuh.
BACA JUGA:Anggaran KJMU Tahap I 2024 Capai Rp171 Miliar, Pemprov DKI Jakarta Bakal Perketat Kepesertaan
Keadaan ini membuat organ-organ tubuh menjadi terganggu, sehingga kesehatan badan menjadi menurun.
Beberapa pemicu Gagal Ginjal kalangan muda antara lain sebagai berikut.
1. Polycystic Kidney Disease (PKD)
Polycystic Kidney Disease (PKD) merupakan penyakit genetik dan ditandai dengan pembentukan kista di dalam Ginjal.
Itu menyebabkan peningkatan Ginjal dan hilangnya fungsinya secara berkala.
Kista adalah tumor jinak, yang berisi cairan. Mereka bervariasi dalam ukuran dan dapat tumbuh besar. Kista dalam ginjal juga bisa tumbuh di dalam organ hati kapan saja.
BACA JUGA:Anjuran Minum Obat saat Berpuasa yang Benar dan Tepat, Jangan Lupa Konsultasi ke Dokter
2. Sindrom Goodpasture
Sindrom Goodpasture adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan perdarahan difus pada organ paru-paru.
Ketika berkembang menjadi peradangan pada saluran glomerulus ginjal, itu disebut penyakit Goodpasture.