"Kalau merasa tidak nyaman, bisa diusulkan menggunakan udeng atau aksesori kepala apa begitu, biar ada ciri khasnya kalau konser di Indonesia," usul Adyatama Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif Ahli Utama Kemenparekraf/Baparekraf, Nia Niscaya.
Di sisi lain, ia mengingatkan agar penonton bisa tertib dalam mengikuti konser tersebut karena itu merupakan upaya untuk menjaga kepercayaan dari artis internasional ke Indonesia.
"Itu kepercayaan yang harus kita jaga. Ketika bisa membangun kepercayaan itu, ke depan akan lebih mudah," kata Nia lagi.
Hal itu juga diiyakan oleh Untung.
Ia menyatakan sebagai promotor, pihaknya akan berusaha menjaga konser berlangsung dengan lancar.
Namun, ia meminta para penonton menjaga sikap dan ketertiban agar impresi Jonas Brothers bisa baik mengenai Indonesia.
Peningkatan Kunjungan Wisata
Kemenparekraf menyambut baik konser tersebut karena dinilai akan menambah peluang penciptaan lapangan pekerjaan untuk sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.
Penampilan perdana Jonas Brothers di Indonesia ini disebut bisa memberikan kabar gembira bagi para fans di Indonesia.
Sejak dibentuk, Jonas Brothers aktif mewarnai acara televisi berjaringan global yakni Disney Channel. Nia pun berharap konser Celebrating Five Albums Jonas Brothers dapat mengamplifikasi jumlah pergerakan wisatawan nusantara dan wisatawan mancanegara ke Indonesia.
Selain itu juga demi mempromosikan Indonesia sebagai destinasi MICE (meeting, incentive, conference, exhibition)
Hal senada juga disampaikan Direktur Event Nasional dan Internasional Kemenparekraf/Baparekraf, Frans Handoko, yang menekankan pentingnya sistem keamanan, keselamatan, dan kenyamanan pada saat berlangsungnya konser.