Pertandingan Anthony Ginting juga dilaksanakan di KD Jadhav Indoor Stadium, usai laga Jonathan Christie vs Lee Zii Jia.
Ginting sukses mencuri lima poin secara beruntun meskipun di awal lagas sempat tertinggal 1-3.
Namun Anthony Ginting berhasil unggul dengan skor 13-7.
Saat setelah interval skor berubah menjadi 14-8 dan A. Ginting sukses unggul di gim pertama dengan skor 21-8.
Di gim kedua pertandingan masih berjalan dengan seru dan sengit, Kenta yang terus menerus tak menyerah untuk bisa menyamakan kedudukan.
Namun sayangnya A. Ginting masih unggul dan berhasil mengunci kemenangan dengan skor 21-17 total waktu pertandingan selama 46 menit.
Anthony Ginting lolos ke babak perempat final dan akan menghadapi wakil Hong Kong yaitu Lee Cheuk Yiu.
Tak hanya Jo, wakil tunggal putri Indonesia yaitu Gregoria Mariska Tunjung juga kalah atas wakil Malaysia dengan skor akhir 23-25 dan 14-21.
Wakil ganda campuran pebulu tangkis Indonesia Rehan Naufal/Lisa Ayu juga harus terhenti di babak 16 besar India Open 2024.