Begini Cara Mengunci Chat WhatsApp Agar Aman Menggunakan Fitur Chat Lock, Simak Yuk!

Senin 11-09-2023,14:41 WIB
Reporter : Marta Saras
Editor : Reza Fahlevi

Cara Mengunci Chat WhatsApp -  Fitur Lock Chat ini memungkinkan pengguna WhatsApp untuk mengunci chat WA agar tidak bisa dibaca sembarang orang. Kemunculan fitur baru ini dibocorkan laman WABetaInfo, situs yang kerap mengumbar bocoran calon fitur baru di WhatsApp.

Kehadiran fitur Lock Chat terlihat dari pembaruan (update) WhatsApp beta Android di versi 2.23.8.2. Lock Chat adalah fitur yang memungkinkan pengguna mengunci ruang obrolan (chat) secara spesifik. Misalnya, jika ingin mengunci chat bersama pengguna A, kontak tersebut bisa dimasukkan ke daftar chat yang dikunci.

Fitur ini sekilas mirip seperti Fingerprint Lock yang sudah ada di WhatsApp sejak lama. Bedanya, Chat Lock akan mengunci pesan secara individu, sedangkan Fingerprint Lock akan mengunci seluruh aplikasi WhatsApp.

Percakapan yang dikunci menggunakan fitur Chat Lock akan disimpan di folder khusus yang hanya bisa diakses menggunakan password atau biometrik, seperti sidik jari atau Face ID.

BACA JUGA:

Selain itu ketika ada pesan yang masuk untuk chat yang dikunci, WhatsApp tidak akan menampilkan preview dan nama pengirim pesan di notifikasi sebagai bentuk privasi tambahan. Notifikasi pesan masuk akan ditampilkan sebagai 'WhatsApp: 1 pesan baru'.

Perlu dicatat juga bahwa foto dan video yang dikirimkan di chat yang dikunci tidak akan disimpan secara otomatis ke galeri. Chat yang dikunci di ponsel hanya akan terkunci di ponsel itu, dan tidak akan dikunci di perangkat lain yang terhubung dengan WhatsApp.

Dalam laman FAQ, WhatsApp menjelaskan Chat Lock tidak akan berlaku untuk layanan telepon. Selain itu hanya berlaku untuk satu perangkat, jadi jika menyalakan WhatsApp pada akun lain seperti desktop maka ruang chat tidak akan terkunci.

Berikut cara mengaktifkan dan melihat chat WhatsApp yang dikunci,

Android

  • Menyalakan Lock Chat

  1. Ketuk chat info > Chat Lock
  2. Klik Lock this chat with fingerprint dan konfirmasi dengan memindai sidik jari.
  3. Tekan View untuk melihat folder chat yang dikunci.

BACA JUGA:

  1. Masuk ke tab Chat dan geser layar ke bawah
  2.  Klik folder chat lock
  3.  Pindai sidik jari pada sensor untuk membukanya
  4. Tekan chat untuk melihat atau mengirim pesan.

iPhone

  • Menyalakan Lock Chat

  1. Klik chat info > Chat Lock
  2. Tekan Lock this chat with fingerprint dan konfirmasi dengan Face ID
  3. Tekan View untuk melihat chat dalam folder chat yang dikunci
  • Melihat Chat Yang Dikunci

  1. Masuk ke tab Chat dan geser layar ke bawah
  2. Klik folder Chat Lock
  3. Pindai wajah dengan Face ID
  4. Klik chat untuk melihat atau mengirim pesan.

Fitur ini membantu menjaga privasi dan keamanan chat Anda sehingga orang lain tidak dapat membukanya tanpa izin. Setelah itu, pengguna yang ingin membuka WhatsApp harus memasukkan kode atau sandi yang ditetapkan sebelumnya.

Demikianlah, ulasan singkat mengenai cara mengunci pesan WhatsApp agar tidak sembarang orang membuka pesan terlebih dahulu. Semoga bermanfaat.***

Kategori :