Begini Tata Cara Registrasi Kartu Telkomsel Prabayar

Rabu 12-07-2023,22:01 WIB
Reporter : Iksan Agus A.
Editor : Reza Fahlevi

JAKARTA,RADARPENA- Telkomsel sudah menyiapkan cara registrasi kartu Telkomsel Prabayar yang mudah,cepat serta tak ribet. Bisa lewat Gadget, lewat maupun membuka web. Telkomsel sebagai perusahaan Telekomunikasi dari anak perusahaan PT. Telkom. memang canggih. Dukungan teknologi yang dipunyai memiliki kelas dunia. Sumber daya manusia (SDM) merekapun unggul.

Lantas bagaimana cara mendaftar registrasi produk yang diubah namanya ini, dengan nama baru Telkomselprabayar. Ternyata tetap sama dengan mengakses *4444# di smartphone anda. Cara lain bisa dengan menggunakan cara SMS atau mengakses web Telkomsel , membuka  http://www.telkomsel.com/prabayar/registrasi.

Singkatnya adalah kode USSD yang bisa kamu gunakan untuk registrasi kartu Telkomsel dengan cara berikut ini:Buka menu panggilan.Ketik *444#.Klik tombol panggil.Lalu, pilih 'Registrasi' untuk daftar kartu Telkomsel kamu.Isi NIK dan nomor KK kamu.Klik OK dan tunggu notifikasi berisi kartu kamu sudah berhasil diregistrasi. Telkomsel sudah menyediakan cara registrasi yang gampang, mudah cepat, demi kepuasan pelanggan setianya.

BACA JUGA:Cara Mudah Berlangganan dan Aktivasi Akun Premium Spotify Pakai Pulsa Telkomsel

Pertama siapkan dulu kartu keluarga yang memuat nomor NIK dan KTP. Setelah itu ketik *4444// di  panggilan lalu tekan angka 1 dan tekan tombol memanggil. Setelah itu masukkan nomor NIK dan nomor KTP di kolom yang diminta atau data yang diminta. Jika sudah benar maka tekan tombol OK. Seandainya registrasi ini sukses aanda akan menerima jawabnya lewat SMS, jika registrasi itu berhasil.

Berikutnya untuk  registrasi  lewat SMS, buka aplikasi SMS lalu ketik ULANG (spasi) NIK#Nomor KK#. Setelah itu kirim pesan itu ke nomor 4444 dan tinggal menunggu pemberitahuan terkait berhasil atau tidk pendaftarannya.

Jika nomor itu baru atau kartunya baru maka juga tetap melakukan pendafataran dengan kembali membuka aplikasi sms lalu ketik pesan yakni REG (spasi) NIK#Nomor KK#. Kemudian kirim ke nomor 4444 . Selanjutnya proses registrasi berjalan. Jika berhasil maka akan mendapat pemberitahuan lewat SMS. proses pendaftaran ini sangat cepat, tak butuh waktu lama, nomor Telkomselprabayarnya sudah terdaftar dan sudah bisa dipergunakan

BACA JUGA:Begini Cara Registrasi Telkomsel Prabayar

Cara terakhir melakukan registrasi Telkomsel Prabayar adalah buka web yang alamatnya  http://www.telkomsel.com/prabayar/registrasi.Selanjutnya masukkan nomor NIK dan nomor KTP. Setelah semuanya benar maka klik OK dan registrasi berhasil. cara ini juga sangat cepat, aman dan mudah

Telkomsel menyiapkan fasilitas registrasi yang cepat, mudah dan aman ini sejalan dengan peningkatan pelanggan yang mereka peroleh se-Indonesia. Jaringan luas, serta koneksi internet yang super cepat menjadi alasan banyak masyarakat Indonesia memilih provider ini.   (iaa)***

Kategori :